Puan: Budi Gunawan Konsultasi ke Megawati Buat Jadi Menteri Prabowo

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 21 Okt 2024, 15:47
Deddy Setiawan
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Puan Maharani Puan Maharani (Istimewa)

Ntvnews.id, Jakarta - Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani menyebut bahwa Budi Gunawan melakukan konsultasi ke Ketua Umum Partai berlambang Banteng Moncong Putih, Megawati Soekarnoputri sebelum dirinnya masuk ke dalam pemerintahan.

“Ya pasti ada pembicaraan. Ini memang beliau konsul (konsultasi) dulu sama Bu Mega untuk terlibat lagi di pemerintahan ini. Pastinya ada pembicaraan,” ujarnya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 21 Oktober 2024.

Puan juga mengungkapkan bahwa PDI saat ini berada di luar pemerintahan tetapi mendukung pemerintahan Prabowo Subianto melalui Parlemen.

Baca Juga: Penyusunan Mitra AKD DPR RI Selesai, Bakal Ditetapkan Besok di Paripurna!

“PDI Perjuangan mendukung pemerintahan Pak Prabowo dalam membangun Indonesia ke depan dan kita akan mendukung melalui Parlemen,” ujarnya. 

“Jadi kita sama-sama membangun Indonesia dan bagaimana membuat Indonesia menjadi lebih maju, menjadi lebih baik, menjadi lebih dikenal luas oleh dunia internasional melalui Parlemen.  Kita lihat bagaimana nanti kinerja yang akan dilakukan oleh Kabinet yang akan datang. Ini kan baru juga pengumuman, belum melakukan apa yang harus dilakukan.” Jelasnya.

Sebagai informasi tambahan, Presiden RI Prabowo Subianto resmi menunjuk Jenderal Polisi (Purn) Budi Gunawan menjadi Menko Bidang Politik dan Keamanan (Menko Polkam) dalam Kabinet Merah Putih periode 2024–2029.

Penunjukan itu disampaikan oleh Presiden Prabowo usai jamuan makan malam bersama para calon menteri dan wakil menteri di Istana Negara Jakarta, Minggu malam.

TERKINI

Load More
x|close