Sandra Dewi Ngaku Punya Penyakit Kulit, Kalau Kumat Sampai Bernanah

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 22 Okt 2024, 09:05
Moh. Rizky
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Sandra Dewi saat diperiksa Kejaksaan Agung terkait kasus suaminya Harvey Moeis dengan dugaan korupsi tata niaga timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah tahun 2015-2022. Sandra Dewi saat diperiksa Kejaksaan Agung terkait kasus suaminya Harvey Moeis dengan dugaan korupsi tata niaga timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah tahun 2015-2022. (Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Artis Sandra Dewi mengaku memiliki penyakit kulit. Jika penyakit itu kambuh, kulitnya sampai bernanah. Hal ini diungkap Sandra dalam sidang dugaan korupsi timah dengan terdakwa suaminya, Harvey Moeis.

"Jadi pada 2023 itu saya menderita penyakit kulit rosacea Yang Mulia sampai sekarang. Nah saya itu tidak bisa menyelesaikan tanggung jawab endorse tersebut," ujar Sandra di persidangan di Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (21/10/2024).

Dalam kesaksiannya, penyakit ibu dua anak itu kambuh sampai wajahnya akan bernanah. Ia juga mengaku tak boleh banyak pikiran atau stres akan kambuh penyakitnya. Jika kambuh, ia harus berobat sampai ke Singapura.

"Karena saya harus berobat ke Singapura Yang Mulia, dokter bilang saya nggak boleh stres karena kalau kumat muka saya bernanah semua Yang Mulia," kata dia.

Akibat penyakitnya itu, Sandra Dewi harus membayar ganti rugi bayaran yang sudah dikeluarkan oleh pihak endorse kepadanya. 

"Ini di-endorse, tapi saya nggak bisa menyelesaikan sebanyak 23 kali posting dari dua tas ini di tahun 2023. Akhirnya suami saya bayar seharga tas itu, yang Syahnaz Rp 150 juta yang satu lagi Rp 195 juta kayaknya, tapi mereka nggak mau diganti saat itu, kami beritikad baik dan sudah selesai urusannya," tandas Sandra.

x|close