Profil Rifqinizamy Karsayuda, Politisi NasDem Jadi Ketua Komisi II DPR RI

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 23 Okt 2024, 10:25
Adiansyah
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Rifqinizamy Karsayuda Rifqinizamy Karsayuda (rifqikarsayuda.com)

Ntvnews.id, Jakarta - Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) telah menyetujui penunjukan Rifqinizamy Karsayuda dari Fraksi Partai NasDem sebagai Ketua Komisi II untuk periode keanggotaan 2024-2029.

Keputusan ini diambil setelah Rapat Paripurna Ke-5 DPR RI pada Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024-2025 yang mengumumkan susunan pimpinan untuk setiap alat kelengkapan dewan (AKD).

Siapa sosoknya? Yuk simak ulasan singkat mengenai profilnya di bawah yang telah dilansir dari website Rifqinizamy Karsayuda.

Profil Rifqinizamy Karsayuda

Rifqinizamy Karsayuda <b>(rifqikarsayuda.com)</b> Rifqinizamy Karsayuda (rifqikarsayuda.com)

Muhammad Rifqinizamy Karsayuda (MRK) lahir pada 6 November 1982 di Hulu Sungai Tengah, Kalimantan Selatan, Indonesia.

Ia merupakan seorang politisi dan intelektual terkemuka di Indonesia, khususnya di Kalimantan Selatan.

Rifqinizamy menjabat sebagai anggota DPR-RI untuk periode 2024-2029 dari Partai NasDem, setelah sebelumnya menjadi anggota DPR RI dari PDI Perjuangan pada periode 2019-2024.

Ia memulai kariernya sebagai akademisi di bidang hukum tata negara sebelum terjun ke dunia profesional dan politik.

Di ranah politik, ia dilantik pada 1 Oktober 2019 dan diberikan tanggung jawab sebagai anggota Komisi V DPR RI yang mengurusi Infrastruktur, Perhubungan, Desa, Transmigrasi, dan Daerah Tertinggal.

Selain itu, ia juga diangkat oleh PDI Perjuangan sebagai Sekretaris Kelompok Komisi (POKSI) V di DPR RI.

Pada Februari 2021, ia mendapat kepercayaan untuk bertugas di Komisi II DPR-RI yang menangani Pemerintahan, Politik Dalam Negeri, Pertanahan, Tata Ruang, Kepegawaian, dan Kepemiluan.

x|close