Begini Kondisi Penumpang Bus Terbakar di Tol Wiyoto Wiyono, Ditumpangi 58 Orang Anak TK!

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 24 Okt 2024, 12:25
Dedi
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Bus Terbakar di Jalan Tol Wiyoto Wiyono Bus Terbakar di Jalan Tol Wiyoto Wiyono (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Sebuah bus wisata yang mengangkut 58 anak TK mengalami kebakaran di Tol Wiyoto Wiyono KM 03, Cipinang Besar Utara, Jatinegara, Jakarta Timur, pada Kamis siang, 24 Oktober 2024.

Muchtar Zakaria, Kepala Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, menjelaskan bahwa bus berplat B 7179 VGA itu terbakar saat sedang melaju dari Cawang menuju Tanjung Priok.

"Kita dapat laporan pukul 10.12 WIB. Keterangan pengemudi awalnya dari bawah AC tiba-tiba ada percikan api di bagian mesin, lalu api membesar," kata Muchtar dalam keterangan resminya yang dilansir pada Kamis (24/10/2024).

Bus terbakar di Tol Wiyoto Wiyono <b>(Instagram Jakarta Terkini)</b> Bus terbakar di Tol Wiyoto Wiyono (Instagram Jakarta Terkini)

Beruntung, sebelum api semakin besar, 58 anak TK yang berada di dalam bus berhasil dievakuasi keluar bus dan kemudian dibawa oleh petugas Jasa Marga ke lokasi yang aman, jauh dari tempat kejadian.

Setelah evakuasi, kobaran api semakin meluas dan menghanguskan seluruh bagian bus yang berada di tepi Tol Wiyoto Wiyono.

"Untuk pemadaman kita kerahkan sebanyak tiga unit mobil pompa berikut belasan personil ke lokasi. Kita mulai pemadaman sekira pukul 10.33 WIB, selesai pukul 10.57 WIB," ujarnya.

Bus Terbakar di Jalan Tol Wiyoto Wiyono <b>(Instagram)</b> Bus Terbakar di Jalan Tol Wiyoto Wiyono (Instagram)

Muchtar menambahkan bahwa tidak ada korban dalam insiden tersebut, tetapi kerugian material akibat kebakaran total bus pariwisata diperkirakan mencapai Rp800 juta.

Setelah proses pemadaman selesai, bus yang terbakar diangkat dari lokasi untuk menghindari gangguan pada arus lalu lintas di Tol Wiyoto Wiyono, dari arah Cawang, Jakarta Timur, menuju Tanjung Priok, Jakarta Utara.

"Untuk proses pemadaman tidak ada hambatan. Hasil pemeriksaan dugaan sementara kebakaran akibat korsleting dari AC," tuturnya.

x|close