Fakta-Fakta Nahas Calon Penumpang Dihantam Kereta di Perlintasan Mangga Dua

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 25 Okt 2024, 13:32
Alber Laia
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Kejadian tragis terjadi di perlintasan kereta api Jalan Mangga Dua, Jakarta Pusat, Jumat pagi, 25 Oktober 2024. Kejadian tragis terjadi di perlintasan kereta api Jalan Mangga Dua, Jakarta Pusat, Jumat pagi, 25 Oktober 2024. (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Kejadian tragis terjadi di perlintasan kereta api Jalan Mangga Dua, Jakarta Pusat, Jumat pagi, 25 Oktober 2024.

Baca Juga: Ngeri! Bangunan Tua Peninggalan Belanda di Tambora Roboh Usai Hujan Deras

Dimana seorang calon penumpang tewas setelah tertabrak kereta KRL.

Berikut sejumlah fakta terkait peristiwa ini:

1. Lokasi Kejadian

Insiden terjadi di perlintasan kereta api Jalan Mangga Dua Raya, yang dikenal padat dengan aktivitas warga dan lalu lintas KRL.

2. Kronologi Singkat

Warga sekitar bersama petugas KRL mencoba membantu mengevakuasi korban, namun nyawanya tak tertolong.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Drama KRL Commuterline (@dramakrlcommuterline)

3. Spekulasi Netizen

Setelah insiden ini dibagikan melalui akun media sosial @dramakrlcommuterline, beberapa netizen menduga korban mencoba bunuh diri, mengingat ini bukan kali pertama insiden serupa terjadi di perlintasan kereta Mangga Dua.

4. Penyelidikan

Hingga kini, pihak kepolisian masih menyelidiki penyebab pasti insiden tersebut.

Meski terdapat dugaan bunuh diri, penyelidikan lebih lanjut akan menentukan apakah ada faktor lain yang menyebabkan korban tertabrak kereta.

x|close