Ntvnews.id, Jakarta - Seorang penghuni kos yang memasak udang di dapur tempat tinggalnya mendapatkan teguran dari penghuni lain. Ternyata, mereka merasa iri sekaligus terganggu oleh aroma harum udang tersebut.
Bagi penghuni kos, adanya fasilitas dapur yang lengkap di rumah kos tentu menjadi keinginan tersendiri. Selain dapat lebih berhemat, adanya dapur di rumah kos juga mendorong orang-orang untuk lebih sering memasak.
Namun, tidak semua penghuni kos senang jika penghuni lainnya memasak di dapur bersama. Contohnya seperti curhatan seorang penghuni kos anonim yang dibagikan melalui akun X @Convomf (24/10).
"Gak paham, gue baru tiga bulan ngekos di sini. Sejauh ini juga oke-oke aja. Tiba-tiba banget di chat begini," tulis penghuni kos tersebut. Ia menyertakan tangkapan layar percakapan dengan penghuni kos lainnya.
Anak Kos Masak Udang (Twitter)
"Mbak yang masak udang ya? Lain kali kalau masak udang jangan di kosan mbak. Gak semua anak kos mampu beli udang, aromanya kemana-mana," tulis penghuni lain yang menegur lewat chat.
Ia langsung memberikan penjelasan bahwa ia memasak udang di dapur bersama. Menurutnya, aroma masakan apapun pasti akan tercium ketika digunakan.
Di akhir percakapan, penghuni tersebut bertanya mengenai masalah yang sebenarnya dihadapi penghuni lain terhadap dirinya. Curhatan ini viral dan sudah ditonton sebanyak 6,6 juta kali dengan lebih dari 7,9 ribu komentar di X.
Udang (Pixabay/ sharonang)
"Gue kira dia kesal karena udangnya bekasnya dibuang sembarangan terus jadi lalet atau apa. Ternyata dia iri pengen dikasih udangmu," kata warganet.
"Ya, masa mau masak ini itu izin dulu. Mungkin dia mau minta tapi gak enak sama kamu, makanya ngechat begitu," tulis yang lain.
Namun, sejumlah netizen curiga bahwa percakapan di atas mungkin hanya fiksi. Kecurigaan ini muncul karena tampilan layar chat tampak seperti menggunakan aplikasi khusus, bukan dari WhatsApp. Meski demikian, belum ada penjelasan lebih lanjut untuk memastikan apakah percakapan itu asli atau bukan.