Kesan Veronica Tan Ikut Retret Kabinet Prabowo di Magelang

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 27 Okt 2024, 15:44
Deddy Setiawan
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Veronica Tan. Veronica Tan. (Antara)

Ntvnews.id, Magelang - Wakil Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Veronica Tan berbagi pengalamannya setelah mengikuti retreat Kabinet Merah Putih selama tiga hari.

Veronica menyampaikan bahwa seorang pemimpin harus memiliki sikap melayani dan selalu mengutamakan kepentingan rakyat.

"Harus melayani, seorang pemimpin itu harus mementingkan kepentingan rakyat, jadi kita bekerja untuk itu, untuk kesejahteraan rakyat," kata Veronica kepada wartawan di depan Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah, Minggu, 27 Oktober 2024.

Baca Juga: Momen Srikandi Kabinet Merah Putih Pakai Seragam Loreng, dari Veronica Tan hingga Sri Mulyani

Veronica juga menjelaskan bahwa selama retreat, dia belajar mengenai latihan baris-berbaris, gerak jalan, dan menjalani pola hidup sehat. Menurutnya, semua ini berguna untuk meningkatkan disiplin.

"Baris-berbaris simpel karena kita adalah komponen cadangan jadi kita belajar gerak jalan, hidup sehat, kita disiplin, bekerja panggilan, dan kita ditatar otak dan otot," ujarnya.

Diketahui, retreat ini dimulai sejak Jumat, 25 Oktober 2024, dan diikuti oleh seluruh anggota Kabinet Merah Putih, termasuk para menteri, wakil menteri, kepala lembaga, penasihat presiden, utusan khusus, serta staf khusus presiden.

 

TERKINI

Load More
x|close