Suswono Bilang Jakarta Harus Lakukan Contract Farming, Rano Karno: Sudah Dilakukan

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 27 Okt 2024, 21:08
Moh. Rizky
Penulis
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Pramono-Rano di debat kedua Pilkada Jakarta 2024. Pramono-Rano di debat kedua Pilkada Jakarta 2024.

Ntvnews.id, Jakarta - Calon wakil gubernur Jakarta Rano Karno menyebut bahwa kerja sama dengan daerah lain guna penyediaan pangan murah melalui pertanian, telah dilakukan. Hal ini disampaikan Rano, menanggapi pernyataan calon wakil gubernur Jakarta lainnya, Suswono yang bakal melakukan hal itu jika terpilih.

Menurut Rano, contract farming telah lama dikerjakan Pemprov DKI Jakarta guna memenuhi kebutuhan pangan murah warga.

"Memang secara realita Jakarta tidak mungkin bisa membangun pertanian, karena lahannya tidak bisa memenuhi itulah selama ini pemerintah DKI melakukan contract farming dengan beberapa daerah dengan Jawa Barat, termasuk dengan NTT dan itu dilakukan. Selama ini berjalan dan ini dikerjakan secara profesional oleh badan usaha milik daerah (BUMD) yang disebut Pangan Jakarta," ujar Rano dalam debat kedua Pilkada Jakarta 2024, Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024) malam.

Contract farming itu, lanjut Rano, telah dilakukan secara profesional. Menurut dia, hanya itu yang bisa dilakukan di Jakarta, guna memenuhi kebutuhan pangan murah melalui pertanian.

"Hanya ini yang bisa Jakarta lakukan. Dia tidak bisa menanam dalam skala besar, dia tidak bisa men-supply dalam kebutuhan yang besar, satu-satunya cara yaitu bekerja sama dengan beberapa daerah untuk melakukan contract farming ini," tuturnya. 

Selain itu, jika terpilih dirinya akan melakukan operasi pasar untuk menghadirkan harga pangan yang murah.

x|close