Prabowo Mendadak Kumpulkan Ketum Parpol di Istana, Ada Apa?

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 1 Nov 2024, 18:02
Moh. Rizky
Penulis
Tim Redaksi
Editor
Bagikan
Presiden Prabowo Subianto bertemu dengan para ketum parpol di Istana Kepresidenan, Jakarta hari ini. Presiden Prabowo Subianto bertemu dengan para ketum parpol di Istana Kepresidenan, Jakarta hari ini.

Ntvnews.id, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto mengumpulkan sejumlah ketua umum partai politik (parpol) pendukung di Istana Kepresidenan, Jakarta siang tadi. Beberapa hal dibahas dalam pertemuan tersebut.

Menurut Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, salah satu yang dibahas dalam pertemuan itu adalah soal Pilkada 2024.

"(Pembahasan) Pilkada tidak terlalu spesifik," ujar Cak Imin kepada wartawan usai pertemuan di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat, 1 November 2024. 

Menurutnya, Prabowo mengagendakan pertemuan rutin mingguan dengan para ketua umum partai politik. Nantinya, bakal dibahas sejumlah isu-isu terkini.

"Jadi partai-partai koalisi akan rutin diskusi berbagai hal, semua aspek," ucap Cak Imin. 

Sementara, Ketua Umum NasDem Surya Paloh mengungkapkan, pertemuan dengan Prabowo membahas soal kebijakan-kebijakan yang perlu digodok. Prabowo juga menawarkan pertemuan rutin dengan ketua umum partai politik koalisi.

"Beliau menawarkan mungkin akan ada pertemuan rutin antara seluruh ketua umum parpol koalisi, sisi lain yakni beberapa hal tentang kebijakan-kebijakan yang barangkali dalam pemikiran-pemikiran yang masih perlu digodok oleh presiden untum bisa dilaksanakan sebagai kebijakan pemerintah," jelas Paloh.

Adapun Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia, mengatakan Prabowo dan para ketum parpol saling bertukar pikiran, khususnya tentang program pemerintah. Saat ditanya mengenai pembahasan pilkada, Bahlil cuma menjawab normatif.

"Saya pikir masing-masing partai punya concern-nya untuk memenangkan pasangan calonnya. Jadi saya pikir setiap partai yang sudah mencalonkan calon kandidatnya pasti akan diperjuangkan," jelas Bahlil.

Pertemuan Presiden Prabowo dengan para ketum parpol. Pertemuan Presiden Prabowo dengan para ketum parpol.

Prabowo sendiri mengunggah foto kebersamaannya dengan para ketum parpol melalui akun Instagram-nya. Prabowo terlihat didampingi Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad, Ketua MPR Ahmad Muzani, Mensesneg Prasetyo Hadi dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.

Sementara ketum parpol yang hadir, antara lain Surya Paloh, Cak Imin, Bahlil Lahadalia, Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Ketum PAN Zulkifli Hasan dan Sekjen PKS Aboe Bakar Al-Habsyi. Dalam foto, terlihat mereka makan bersama. 

x|close