Ntvnews.id, Jakarta - Daerah Mampang, Jakarta Selatan mengalami banjir, Sabtu 2 November 2024. Air menggenang di sejumlah titik perumahan warga.
Petugas BPDB, kepolisian dan tim SAR memastikan tidak ada warga yang menjadi korban banjir Mampang.
View this post on Instagram
"UPDATE SITUASI BANJIR DI MAMPANG, JAKARTA SELATAN.Selamat sore, Sobat Lantas!Berikut PolMin sampaikan perkembangan situasi terkini terkait genangan air akibat hujan lebat yang terpantau di wilayah Kecamatan Mampang Prapatan pada Sabtu, 2 November 2024 pukul 15.30 WIB:
1. Kelurahan Bangka
- Lokasi: Pasar Jagal/Buncit, Jl. Kemang Utara IX RT.011/04
- Ketinggian Air: ± 50 cm
- Kondisi Lalu Lintas: Kendaraan roda 2 dan roda 4 tidak dapat melintas.
2. Kelurahan Pela Mampang
- Lokasi: Komplek Pondok Karya RW 004
- Ketinggian Air: ± 30 cm
- Kondisi Lalu Lintas: Kendaraan roda 2 dan roda 4 tidak bisa melintas.
3. Kelurahan Tegal Parang
- Kondisi: Tidak ada genangan
Petugas terus memantau situasi di wilayah lain di Kecamatan Mampang Prapatan, termasuk Kelurahan Mampang Prapatan dan Kuningan Barat.
Tetap berhati-hati dan waspada saat berkendara. Terima kasih atas perhatian dan kerja samanya!
#polantasmetrojaya #polantasjakartahadir #banjir," tulis akun TMCPOLDAMETRO.