Warteg dan Bengkel Terbakar di Jalan Hos Cokroaminoto, Lalu Lintas Macet Parah

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 3 Nov 2024, 20:57
Alber Laia
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Kebakaran hebat melanda sebuah warung tegal (warteg) dan bengkel di Jalan Hos Cokroaminoto, Tangerang,  pada Minggu (3/10) sekitar pukul 20.00 WIB. Kebakaran hebat melanda sebuah warung tegal (warteg) dan bengkel di Jalan Hos Cokroaminoto, Tangerang, pada Minggu (3/10) sekitar pukul 20.00 WIB. (Instagram)

Ntvnews.id, TangerangKebakaran hebat melanda sebuah warung tegal (warteg) dan bengkel di Jalan Hos Cokroaminoto, tepat di seberang Pom Bensin Larangan, Tangerang, pada Minggu (3/10) sekitar pukul 20.00 WIB.

Dilansir melalui unggahan video akun Instagram @info_ciledug, kobaran api yang terlihat cukup besar membuat warga sekitar terkejut dan berusaha mengevakuasi diri.

Baca Juga: Artis Senior Dina Mariana Meninggal Dunia, Ini Foto Terakhirnya

Menurut informasi, api awalnya muncul dari salah satu bangunan dan kemudian cepat menyebar ke area sekitar, termasuk bengkel dan warteg.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Info Ciledug (@info_ciledug)

Proses pemadaman masih berlangsung, dan petugas berupaya keras untuk mengatasi api yang terus berkobar.

Akibat kebakaran tersebut, arus lalu lintas di sekitar lokasi kejadian mengalami kemacetan parah. Banyak kendaraan yang terpaksa memutar arah atau memperlambat laju karena beberapa ruas jalan di sekitar lokasi kebakaran ditutup sementara oleh petugas.

Hingga saat ini, penyebab kebakaran tersebut masih belum diketahui.

Namun, api yang terus membesar membuat warga khawatir akan merambat ke bangunan lain di sekitarnya.

x|close