Protes! Warga Pagar Jalan Rusak yang Sebabkan Odong-Odong Rombongan Emak-Emak Tercebur ke Sungai di Karawang

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 5 Nov 2024, 14:47
Adiansyah
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Warga pagar jalan rusak di Karawang Warga pagar jalan rusak di Karawang (Instagram @info_karawang)

Ntvnews.id, Karawang - Kabar mengejutkan datang dari Karawang, Jawa Barat yang baru-baru ini viral di media sosial, yakni insiden rombongan ibu-ibu yang menggunakan kendaraan jenis "odong-odong" terperosok ke sungai.

Kejadian ini menambah panjang daftar masalah infrastruktur di sejumlah daerah yang belum mendapat perhatian serius dari pemerintah daerah.

Dalam kasus ini, warga Pulojaya-Wadas mengungkapkan protes kerasnya terhadap kondisi jalan rusak yang sudah berlangsung lama, namun tak kunjung mendapat perbaikan.

Dalam video yang dibagikan akun Instagram @info_karawang, sejumlah warga ramai-ramai mebuat pagar di tengah jalanan.

"Pasang pagar di jalan sering terjadinya kecelakaan gara-gara jalan rusak," demikian bunyi keterangan postingan, dikutip Selasa, 5 November 2024.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh karawang kota (@info_karawang)

Diberitakan NTVNews.id sebelumnya, insiden mengejutkan terjadi di kawasan Pulojaya, Wadas, Kecamatan Lemah Abang, Karawang, Jawa Barat, pada Minggu, 3 November 2024.

Sebuah kendaraan odong-odong yang biasanya digunakan untuk mengangkut rombongan emak-emak dan anak-anak tercebur ke sungai.

Sontak sejumlah pengendara dan warga yang berada di sekitar kejadian langsung bergerak cepat untuk membantu evakuasi para penumpang yang terjebak di dalam odong-odong tersebut.

Meski demikian, beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, dan semua penumpang berhasil dievakuasi dengan selamat.

x|close