Ntvnews.id, Jakarta - Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Ketum Kadin) periode 2021-2026, Arsjad Rasjid memperlihatkan kebersamaannya dengan Ketum Kadin periode 2024-2028 Anindya Bakrie dan Hashim Djojohadikusumo di Beijing, China. Kebersamaan itu diperlihatkan dalam foto yang diunggah akun Instagram @arsjadrasjid.
Selain Anindya dan Hashim, Arsjad juga nampak bersama para konglomerat Indonesia. Di antaranya bos Barito Pacific Prajogo Pangestu, bos Artha Graha Tomy Winata, bos Adaro Garibaldi 'Boy' Thohir, dan bos Sinar Mas Franky Widjaja.
"Merupakan suatu kehormatan untuk bergabung dengan para pemimpin bisnis Indonesia di Jamuan Kenegaraan, Great Hall of People, Beijing, Republik Rakyat Tiongkok?," tulis Arsjad dalam akun Instagram miliknya, dikutip Minggu (10/11/2024).
Arsjad menjelaskan, kehadiran para pengusaha dalam kunjungan Presiden Prabowo Subianto ke China, merupakan komitmen untuk menjalin kerja sama perdagangan dan investasi.
Di sisi lain, kata Arsjad, Presiden Prabowo pernah menyatakan kolaborasi antara perusahaan Indonesia dan China sangat penting.
"Seperti disampaikan oleh Presiden Prabowo Subianto, kolaborasi perusahaan Tiongkok dan Indonesia sangat penting, dan harus saling menguntungkan serta memajukan kedua belah pihak," kata Arsjad.
Kebersamaan Arsjad Rasjid, Anindya Bakrie dan Hashim Djojohadikusumo.
Diketahui, Arsjad dan Anindya sempat berkonflik secara internal di Kadin terkait perebutan kursi pucuk pimpinan organisasi pengusaha itu. Walau demikian, konflik tersebut saat ini kian mereda.