Ntvnews.id, Jakarta - Menteri Perumahan dan Permukiman Indonesia Maruarar Sirait mengatakan, Wakil Presien RI Gibran Rakabuming Raka bakal sambangi korban erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Larantuka, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Hal tersebut disampaikan oleh Maruarar Sirait dalam konferensi pers yang digelar di kantor BNPB, Jakarta Pusat, pada Selasa, 12 November 2024 siang.
"Tadi bapak Wapres juga berkenan, dan akan turun ke lapangan, beliau dari Makassar, Toraja, direncakan akan dalam dua hari ke depan akan ada di lokasi, dua tiga hari ke depan," kata Maruarar.
Maruarar Sirait (tengah) (BNPB)
Diketahui, Gibran Rakabuming sebelumya telah mendatangi kantor BNPB dan melakukan rapat bersama.
"Tadi kita sudah rapat dengan bapak Wapres, dan sudah membicarakan dari berbagai aspek, yang pertama mengenai aspek keadaan di sana," ujar Maruarar.
"Terus dari monitor langsung di pusat pengendalian canggih yang ada di BMKG, terus mempersiapkan logistik. Kemudian juga dari segi kesehatan, obat-obat juga tadi dicek sudah sampai di sana," sambungnya.
"Keuangan, sudah dikoordinasikan dengan ibu Menteri keuangan yang sudah siap me-suffort dari berbagai aspek," lanjut dia.