Ntvnews.id, Jakarta - Wakil Kepala Polri (Wakapolri) pengganti Jenderal (Hor) Agus Andrianto akhirnya telah ditunjuk. Irwasum Komjen Ahmad Dofiri dipilih sebagai Wakapolri.
Ini diketahui dalam surat telegram terkait mutasi dengan nomor ST/2517/XI/KEP./2024, tanggal 11 November 2024.
Peraih Adhi Makayasa atau lulusan terbaik Akademi Kepolisian (Akpol) angkatan 1989 itu, kini menduduki posisi orang nomor 2 di Kepolisian.
Sementara posisi yang ditinggalkan Dofiri, akan ditempati Irjen Dedi Prasetyo. Dedi saat ini menjabat Asisten Kapolri bidang Sumber Daya Manusia (As SDM).
Irjen Pol Dedi Prasetyo dipromosikan menjadi Irwasum Mabes Polri (Humas Polri)
Agus Andrianto sendiri, saat ini menjabat Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Kabinet Merah Putih.
Selain itu, dalam telegram tersebut ditunjuk Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Kalemdiklat) Polri baru pengganti Komjen Purwadi Arianto, yang juga menjadi anggota Kabinet Merah Putih.
Posisi yang ditinggalkan Purwadi diisi oleh Irjen Chrysnanda Dwilaksana. Chrysnanda sebelumnya menduduki jabatan Kepala Sekretaris Pimpinan (Kasespim) Lemdiklat Polri.
Adapun Purwadi kini menjabat Wakil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
Kursi Kasespim yang kosong lantas diduduki Irjen Rudi Darmoko, yang sebelumnya menjabat Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sekretaris Pimpinan Lemdiklat Polri.