DPR Sidak Rutan Salemba Buntut 7 Tahanan Kabur

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 14 Nov 2024, 11:33
Adiansyah
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Ketua Komisi XIII DPR RI Willy Aditya Ketua Komisi XIII DPR RI Willy Aditya (NTVNews.id/ Adiansyah)

Ntvnews.id, Jakarta - Ketua Komisi XIII DPR RI Willy Aditya, mendatangi Rutan Salemba hari ini, imbas tujuh tahanan dan narapidana melarikan diri dengan menjebol terali besi. 

Willy mengatakan dalam kunjungannya itu, dia terlebih dahulu melakukan rapat dengan pihak lapas. 

"Tadi kami sudah melakukan rapat dulu dengan pihak lapas, kebetulan ada Plt Dirjen, ada Plh Pak Aris, karena rutannya sedang di off-kan, diperiksa oleh pihak lapas untuk kemudian didalami," kata Willy Aditya, di Jakarta Pusat, Kamis, 14 November 2024.

Rutan Salemba <b>(NTVNews.id/ Adiansyah)</b> Rutan Salemba (NTVNews.id/ Adiansyah)

"Tadi beberapa catatan anggota, yang ingin kita lakukan, ini profailing, tujuh, ini ada tiga napi dan empat tahanan, kenapa ada dalam satu sel yang sama sejak kapan?," imbuh dia.

"Ini yang tiga napi dan empat tahanan ini titipan dari mana, apakah polisi, jaksa, ini sedang kita cek," kata Willy.

Dalam kesempatan tersebut, Willy Aditya juga melakukan pengecekan pada CCTV, ternyata tidak semua berfungsi, terutama di bagian belakang.

Ketua Komisi XIII DPR RI Willy Aditya <b>(NTVNews.id/ Adiansyah)</b> Ketua Komisi XIII DPR RI Willy Aditya (NTVNews.id/ Adiansyah)

"Abis itu kita juga mendapat laporan, beberapa CCTV itu tidak aktif, apalagi yang di belakang tempat cabut (kabur tahanan)," beber Willy.

Willy Aditya mengatakan, setelah ini pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak polisi dan BNN.

Langkah yang dilakukan Willy, selanjutnya meminta pihak lapas untuk menunjukkan rekaman CCTV selama satu minggu hingga rekam jejak para tahanan dan narapidana itu mulai satu sel termasuk petugas yang piket.

x|close