Ntvnews.id, Medan - Peristiwa mengejutkan terjadi di sebuah masjid yang berlokasi di kompleks J City, Jalan Karya Wisata, Kecamatan Medan Johor, Kota Medan.
Sebuah video yang merekam momen lantai masjid amblas saat salat Jumat viral di berbagai platform media sosial, menarik perhatian warganet.
Dilaporkan, insiden ini terjadi pada Jumat, 15 November 2024, ketika para jemaah tengah melaksanakan rakaat kedua salat Jumat.
Berdasarkan video yang diunggah oleh akun TikTok @im.arjunsafruddin, terlihat lantai bagian sisi dinding masjid tiba-tiba amblas, mengejutkan jemaah yang berada di dalamnya.
@im.arjunsafruddin detik-detik mesjid j.city lantainya roboh???? #fyp #viral #medantiktok #medanviral #medanboys?????? #medanhits #johor ? Astaghfirullah (Album Version) - Haddad Alwi
"Detik-detik mesjid j.city lantainya roboh," tulis keterangan postingan, dikutip Minggu, 17 November 2024.
Dakam video, tampak beberapa jemaah langsung berdiri menjauh dari area yang terdampak, sementara yang lain mencoba memastikan situasi tetap aman.
Menurut informasi yang didapatkan, akibat dari kejadian tersebut dilaporka dua orang mengalami luka yang selanjutnya dilarikan ke rumah sakit terdekat.
Sementara, belum ada pernyataan resmi terkait penyebab pasti lantai masjid amblas tersebut.