Ntvnews.id, Jakarta - Menteri Agama (Menag), Nasaruddin Umar, bersama dengan jajaran Kementerian Agama, mengunjungi Kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat untuk mempererat kerjasama antara kedua lembaga tersebut.
"Kami datang ke sini sebagai anak untuk menghormati orang tua, mendengarkan nasihat agar langkah-langkah Kementerian Agama kami sesuai dengan harapan orang tua. Pertemuan ini pada dasarnya adalah pertemuan awal," ungkap Menag Nasaruddin Umar, dikutip dari Antara, 19 November 2024, di Jakarta.
Menag menjelaskan bahwa pertemuan tersebut membahas beberapa isu terkait keagamaan dan kesejahteraan umat. Namun, baik Menag maupun pihak MUI tidak memberikan penjelasan rinci mengenai topik-topik yang dibahas dalam pertemuan tersebut.
Menag Nasaruddin juga menyampaikan bahwa pihaknya meminta doa dan dukungan dari MUI agar program-program yang akan dilaksanakan oleh Kementerian Agama dalam lima tahun ke depan dapat berjalan lancar dan sesuai dengan rencana yang telah disusun.
Baca juga: Polri Ungkap Jaringan Narkoba Senilai Rp1,5 Triliun di Bali
"Harapan kami, MUI dapat mendoakan dan membantu kami dalam mewujudkan tujuan yang telah kami pikirkan dan rencanakan," ujar Menag.
Menag juga menekankan bahwa perbedaan pandangan yang mungkin muncul, baik di masa depan maupun yang sudah ada, adalah hal yang wajar dan dapat diselesaikan dengan cara berdialog.
"Kita semua berharap negara kita bisa damai dan tenang, serta menghilangkan konflik-konflik yang tidak membawa manfaat bagi siapa pun," tambah Menag Nasaruddin Umar.
"Memang lebih nyaman membangun negara ini dalam kondisi yang damai dan tenteram," ujarnya lebih lanjut.
Di sisi lain, Ketua MUI Bidang Fatwa, Asrorun Niam Sholeh, menjelaskan bahwa pertemuan tertutup yang berlangsung selama dua jam tersebut membahas peran Kementerian Agama dan MUI sebagai mitra strategis.
"Misalnya, ada fatwa yang menjadi kewenangan ulama, yang kemudian diimplementasikan oleh pemerintah sebagai mitra strategis. Tugas pemerintah adalah mewujudkan kemaslahatan bagi umat," jelas Niam.
Baca juga: Hujan Deras Bikin Pohon Bertumbangan di Jalan Pajajaran Pamulang