Ntvnews.id, Jakarta - Momen unik terjadi saat Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Rahayu Saraswati, membawa anaknya saat sedang rapat kerja bersama Menteri Pariwisata.
Peristiwa ini menjadi sorotan publik setelah diunggah oleh akun Instagram @jktinfo pada Kamis, 21 November 2024.
Baca Juga: Rahayu Saraswati Bakal Lapor ke Prabowo Soal Kasus Rudy Soik
Dalam video yang beredar, terlihat politisi Gerindra itu mendampingi anaknya selama jalannya rapat. Kejadian ini langsung menjadi perbincangan hangat, dengan berbagai komentar dari warganet di media sosial.
Lihat postingan ini di Instagram
Namun, Sara menjelaskan membawa anak ke tempat kerja bukanlah hal baru baginya. Sebagai seorang ibu sekaligus politisi aktif, ia ingin menunjukkan kepada anak-anaknya pentingnya peran perempuan dalam berbagai bidang, termasuk politik.
Unggahan ini pun langsung viral, dengan banyak warganet memberikan tanggapan di kolom komentar.
"Gue juga sering bawa anak ke kantor kalo lagi ga ada yg bisa jagain," tulis salah satu warganet.
"Bagus bu, kasih contoh kalo ibu yg sudah mempunyai anak masih bisa berkarir," tambah warganet lainnya.