Ntvnews.id, Jakarta - Banjir kembali melanda wilayah Tangerang Selatan (Tangsel) pada Jumat, 22 November 2024, akibat jebolnya tanggul di Komplek Taman Mangu Indah.
Informasi ini pertama kali terungkap melalui unggahan akun Instagram @kabarbintaro.
"Lagi dan lagi tanggul Komplek Taman Mangu Indah hari ini Jebol." tulis akun tersebut.
Baca Juga: Banjir Rendam Beberapa Titik di Tangsel Pasca Hujan Lebat
Dalam unggahan tersebut, air yang meluap dari tanggul membuat banyak rumah di area sekitar terendam.
Lihat postingan ini di Instagram
Sementara itu, warga terpaksa mengevakuasi barang-barang ke tempat yang lebih tinggi untuk menghindari kerusakan. Sejumlah kendaraan pun terendam air, menambah kerugian warga yang sebelumnya sudah berkali-kali menghadapi musibah serupa.
Selain itu, akses jalan utama menuju komplek menjadi terhambat akibat genangan air yang cukup tinggi, menyulitkan aktivitas sehari-hari warga.
Jebolnya tanggul di Taman Mangu Indah bukanlah pertama kali terjadi. Peristiwa serupa pernah dilaporkan beberapa kali sebelumnya, terutama saat curah hujan tinggi melanda wilayah Tangsel.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada pernyataan resmi dari pihak pemerintah setempat mengenai langkah penanganan tanggul jebol di Taman Mangu Indah.