Ntvnews.id, Jakarta - Di penghujung masa kampanye, calon Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, mengenang pengalaman yang paling berkesan selama hampir tiga bulan melakukan sosialisasi ke masyarakat. Ia mengaku momen tersebut terjadi saat dirinya mendengar langsung permasalahan warga Jakarta di lapangan.
"Yang paling berkesan adalah ketika belanja masalah. Di beberapa tempat, saya sebenarnya menahan untuk menangis. Karena di luar dugaan kami," ungkapnya saat ditemui di lapangan Madya, Jakarta Selatan, Sabtu, 23 November 2024.
Pramono juga berbagi rencana pribadinya menjelang pemungutan suara. Ia mengaku akan menghabiskan waktu santai dengan mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
"Saya besok nonton sama Pak Anies, rahasia tempatnya," ujarnya sambil bercanda.
Baca Juga: Kejutan Tak Terduga dari Cak lontong di Kampanye Akbar Pramono-Rano Hari IniKejutan Tak Terduga dari Cak lontong di Kampanye Akbar Pramono-Rano Hari Ini
Menjelang hari pencoblosan pada 27 November, Pramono memastikan akan memberikan suaranya di TPS dekat rumahnya di kawasan Cipete, yang telah menjadi tempat ia memilih selama lebih dari dua dekade.
"Dari dulu, sudah 24 tahun yang lalu lebih, saya selalu nyoblos di situ," jelasnya.
Pasangan Pramono-Rano terus menunjukkan optimisme tinggi menyongsong hari pemilihan, dengan keyakinan bahwa dukungan warga Jakarta akan membawa mereka menuju kemenangan di putaran pertama.