Kecelakaan Maut di Slipi Truk Tronton Hantam 8 Kendaraan, Lalu Lintas Macet Parah

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 26 Nov 2024, 09:51
Dedi
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Kecelakaan di Slipi Jakbar Kecelakaan di Slipi Jakbar (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Sebuah truk tronton mengalami masalah pada sistem pengereman, sehingga menabrak delapan kendaraan di lampu merah Slipi, Jakarta Barat.

Kejadian ini menyebabkan kemacetan parah di sekitar lokasi, terutama karena insiden tersebut terjadi pada jam sibuk pagi hari ketika banyak orang sedang dalam perjalanan menuju tempat kerja.

Informasi terkait kecelakaan truk tronton yang menabrak delapan kendaraan ini dibagikan oleh TMC Polda Metro Jaya pada pagi hari ini. Akibat peristiwa tersebut, dilaporkan satu orang meninggal dunia.

Kecelakaan di Jakbar <b>(Twitter)</b> Kecelakaan di Jakbar (Twitter)

"Sebuah truk tronton mengalami gangguan rem dan menabrak 8 kendaraan di Traffic Light Slipi Jakarta Barat," demikian dikutip dari platform X, TMC Polda Metro Jaya.

Diduga, gangguan pada sistem pengereman truk menjadi penyebab utama kecelakaan tersebut. Saat ini, pihak kepolisian sedang menangani kasus tersebut untuk melakukan investigasi lebih lanjut.

Kecelakaan di Slipi Jakbar <b>(Instagram)</b> Kecelakaan di Slipi Jakbar (Instagram)

Akibat kecelakaan tersebut, satu orang dilaporkan meninggal dunia.

"1 korban tutup usia dan saat ini masih dalam penanganan petugas Polri," katanya.

Dalam foto yang diunggah oleh TMC Polda Metro Jaya, terlihat sebuah sepeda motor mengalami kerusakan parah dan berada di bawah kolong kendaraan truk. Selain itu, situasi lalu lintas di area sekitar lokasi kecelakaan tampak mengalami kemacetan yang signifikan.

x|close