Ntvnews.id, Serang - Pasangan Ratu Rachmatu Zakiyah dan Najib Hamas unggul dalam quick count Pilkada Serang 2024 yang dilakukan oleh Lembaga Survei Indikator Politik Indonesia, Rabu, 27 November 2024.
Pasangan Ratu-Najib memperoleh suara 70 persen, mengalahkan Andika Hazrumy dan Nanang Supriatna yang hanya meraih 30 persen suara.
Diketahui, hasil quick count didapat dari 92,5 persen suara yang masuk.
Baca Juga: Hasil Quick Count Charta Politika: RK-Suswono 39,25%, Dharma-Kun 10,60%, Pramono-Rano 50,15%
Andika Hazrumy sendiri merupakan Wakil Gubernur Banten periode 2017-2022. Ia juga anak dari mantan Gubernur Banten, Ratu Atut Choisiyah.
Sementara Ratu Rachmatu Zakiyah adalah istri dari Mendes Yandri Susanto yang juga Waketumg Kabupaten Serang. Dia juga dikenal sebagai istri dari Mendes dan Waketum PAN, Yandri Susanto.
Pilkada Serentak 2024. (Antara)
Perlu diingat, quick count ini bukan hasil resmi dan bersifat sementara sehingga angka tersebut masih akan terus berubah sampai perhitungan suara selesai dilaksanakan di seluruh tempat pemungutan suara (TPS).
Proses rekapitulasi suara akan dilakukan secara berjenjang oleh KPU mulai Rabu, 27 November 2024 hingga Senin, 16 Desember 2024. Hasil resmi Pilkada Serang 2024 akan diumumkan setelah penghitungan manual oleh KPU selesai.