Fakta Anne Ratna Mustika Eks Istri Dedi Mulyadi Hanya Raih 7% Suara di Pilbup Purwakarta

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 29 Nov 2024, 09:31
Dedi
Penulis
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Mantan istri Dedi Mulyadi, Anne Ratna Mustika. (Antara) Mantan istri Dedi Mulyadi, Anne Ratna Mustika. (Antara)

Ntvnews.id, PurwakartaCalon Bupati petahana, Anne Ratna Mustika, yang sebelumnya merupakan istri Dedi Mulyadi dan berpasangan dengan Budi Hermawan, mengalami kekalahan suara yang signifikan dibandingkan dengan pasangan Saepul Bahri Binzein-Abang Ijo Hapidin.

Berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count Pilkada Purwakarta versi LSI Denny JA, pasangan Saepul Bahri Binzein-Abang Ijo Hapidin berhasil memimpin dengan perolehan suara tertinggi sebesar 48,34%, sementara Anne Ratna Mustika hanya memperoleh 7,8% dalam Pilkada 2024.

Saepul Bahri Binzein, yang akrab disapa Om Zein, menyambut hasil tersebut dengan penuh rasa syukur. Kepada wartawan, ia dengan wajah cerah mengucapkan, "Alhamdulillah."

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Saepul Bahri Binzein (@omzein_72)

Ia juga menambahkan, "Dengan quick count kita mendapatkan perolehan 48,34%. Cuma real count kita baru masuk 31% suara. Kalau untuk quick count kita sudah 100%." Om Zein mengakui bahwa dirinya akan segera bertemu dengan seniornya, Dedi Mulyadi, yang merupakan mantan Bupati Purwakarta sekaligus mantan suami Anne.

Sementara itu, Dedi Mulyadi yang kali ini berpasangan dengan Erwan, diprediksi akan meraih kemenangan besar di Pilkada Gubernur/Wakil Gubernur Jawa Barat dengan perolehan suara lebih dari 60%, menempatkan dirinya di posisi nomor satu di provinsi tersebut.

Om Zein juga menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat Purwakarta atas kepercayaan yang telah diberikan kepadanya untuk menjabat sebagai bupati, menggantikan Anne Ratna Mustika.

Mantan istri Dedi Mulyadi, Anne Ratna Mustika. (Antara) Mantan istri Dedi Mulyadi, Anne Ratna Mustika. (Antara)

Meski begitu, ia tetap rendah hati dan berharap agar masyarakat terus memberikan masukan serta kritik yang membangun demi kemajuan Purwakarta di masa depan.

Berdasarkan hasil quick count dari LSI Denny JA, pasangan Yadi Rusmayadi dan Pipin Sopian menduduki peringkat kedua dengan raihan suara sebesar 37,64 persen.

Pasangan Anne Ratna Mustika dan Budi Hermawan berada di urutan ketiga dengan perolehan suara sebesar 7,8 persen. Di posisi keempat, pasangan Jainal Arifin dan Sona Maulida meraih suara sebesar 6,19 persen.

x|close