Kronologi Mahasiswi UPI Tewas di Gedung Gymnasium dengan Kepala Bersimbah Darah

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 27 Des 2024, 10:28
thumbnail-author
Adiansyah
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
garis polisi garis polisi (dokumen)

Ntvnews.id, Bandung - Sebuah kejadian tragis terjadi di Gedung Gymnasium Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), yang berlokasi di Jalan Dr. Setiabudi No. 229, Isola, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung

Seorang mahasiswi ditemukan meninggal dunia dalam kondisi mengenaskan di lantai dua gedung tersebut, Kamis, 26 Desember 2024, sekitar pukul 15.00 WIB.

Korban yang diketahui berinisial AM, seorang mahasiswi asal Kampung Dayamekar, Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung Barat, ditemukan dalam keadaan tergeletak tak berdaya. 

Berdasarkan informasi yang disampaikan postingan akun Instagram @sekitarbandungcom, pihak Kemahasiswaan UPI menyebutkan bahwa korban ditemukan dengan kondisi kepala bersimbah darah dan kerudung menutupi bagian kepala, diduga menjadi indikasi adanya luka serius di area tersebut.

Ilustrasi mayat. (Antara) Ilustrasi mayat. (Antara)

Kejadian ini pertama kali diketahui oleh dua saksi, MFR dan DNRT, yang saat itu berada di Gedung Gymnasium untuk membuat tugas video bertema basket. Ketika mereka naik ke lantai dua gedung, keduanya terkejut menemukan AM dalam kondisi terluka parah, dengan darah mengalir dari kepalanya.

Segera setelah menemukan korban, kedua saksi langsung melaporkan kejadian tersebut kepada pengelola Gedung Gymnasium UPI dan menghubungi pihak kepolisian Polsek Sukasari untuk penanganan lebih lanjut.

Setelah laporan diterima, jenazah korban segera dievakuasi oleh pihak berwenang dan dibawa ke rumah sakit untuk proses identifikasi lebih lanjut. Hingga saat ini, penyebab pasti dari kejadian ini masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.

x|close