Viral, Momen Siswi SMA Nikmati Program Makan Bergizi Gratis Sambil Bawa Kerupuk dan Sambal

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 15 Jan 2025, 12:13
thumbnail-author
Alber Laia
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Siswi SMA nikmati program makan bergizi gratis sambil bawa kerupuk dan sambal dari rumah. Siswi SMA nikmati program makan bergizi gratis sambil bawa kerupuk dan sambal dari rumah. (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digulirkan di sejumlah sekolah ternyata bukan hanya memberikan manfaat dari sisi kesehatan, tetapi juga menciptakan momen-momen seru dan bahagia bagi para siswa.

Salah satu video yang diunggah oleh akun Threads @informania memperlihatkan sekelompok siswi SMA menikmati MBG dengan membawa kerupuk dan sambal dari rumah.

Video ini langsung menarik perhatian warganet dan mendapat banyak respons positif.

Baca Juga: Menko Polkam Tegaskan Makan Bergizi Gratis Tetap Sehat Tanpa Susu

Dalam video tersebut, para siswi terlihat duduk bersama di satu meja sambil memamerkan menu makanan mereka. Mereka tampak sangat antusias dan bahagia saat menunjukkan menu makan siang yang disediakan oleh sekolah, termasuk tambahan unik dari mereka sendiri.

"Jadi teman-teman ini menu kita, ada nasi, sayur, daging, susu dan jangan lupa menu tambahan wajib ada, kerupuk!" sebut salah satu Siswi.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh informania_ (@informania_)

Unggahan tersebut mendapat banyak komentar dari warganet yang turut berbagi cerita dan pengalaman serupa. Salah satu komentar yang menarik datang dari akun @undarinie, yang menyebut bahwa anak-anak SMA terlihat lebih dewasa dan kreatif dalam menikmati program ini.

"Secara umur mereka lebih dewasa, kreatif nih bawa sambel bawa krupuk makan ramai-ramai asik ya nak...????. Anakku yang SMP biasa bawa bekal maksi sekarang aku bawain lauknya saja, dan aku wanti-wanti kalau tidak suka menunya bagikan ke temennya yang mau, yang penting jangan dibuang dan sejauh ini dia seneng-senang saja sama makan siang gratis ini," tulis akun @undarinie.

Hal serupa juga diungkapkan oleh akun @anishanasori, yang mengenang masa-masa SMA-nya saat harus berhemat karena keterbatasan uang jajan.

"Andai waktu gw SMA dah ada kaya beginian, ga bakal underweight gw. Kagak usah minta temen traktir 1 tahu isi karena laper banget. Duit 5 ribu seminggu bisa buat naik angkot. Buat yang kagak pernah ngerasain kelaperan, ga bakal tahu rasanya hapoy dikasih makan gratis," tulis akun @anishanasori

Tak hanya itu, akun @gabriellaatasya juga mengungkapkan keinginannya untuk kembali ke masa-masa SMA karena program ini.

"Pengen balik ke sekolah cuma gara-gara makan siang gratis dulu sekolah, cuma jajan seadanya. Makanya sekarang pada bersyukurlah ada makan siang gratis," tulisnya.

Beberapa warganet bahkan menyebut bahwa program MBG ini membuat para siswa yang gemar menonton drama Korea (drakor) atau anime merasa seperti berada di sekolah Jepang atau Korea.

"Apa lagi anak SMA yang demen nonton drakor atau anime, mereka suka liat sekolah Jepang dan Korea tiap istirahat dapat makan di sekolah jadi mereka, seneng bisa ngerasain vibes kaya apa yang mereka tonton ngaku aje deh," tulis akun @erina_azz16.

Menariknya, warganet juga memberikan saran agar program MBG ini diperluas hingga ke jenjang perguruan tinggi, terutama untuk mahasiswa yang tinggal di indekos.

"Kalau yang kuliah juga dapet, apalagi anak kosan dijamin bakalan lebih heboh tuh senangnya. Bisa hemat biaya bulanan," tulis akun @adib_nur_ikhwan.

x|close