All Eyes on Rafah, Ribuan Massa Gelar Aksi Solidaritas Bela Palestina di Depan Kedubes Amerika

NTVNews - 1 Jun 2024, 11:00
Dedi
Penulis
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Massa Gelar Aksi Solidaritas Bela Palestina di Depan Kedubes Amerika Massa Gelar Aksi Solidaritas Bela Palestina di Depan Kedubes Amerika (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Ribuan massa dari berbagai koalisi menggelar aksi Solidaritas Bela Palestina di depan Kedubes AS, Jakarta Pusat. Mereka mengecam tindakan Israel yang selama ini telah membumihanguskan Rafah, di Jalur Gaza Selatan sejak awal Mei 2024. 

Sejumlah orang berkumpul di depan Gedung Kedutaan Besar Amerika di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, sejak Jumat, 31 Mei 2024. Aksi diikuti oleh Koalisi Musisi Untuk Gaza, Kontras, Yayasan LBH Indonesia, Perempuan Mahardika, dan Greenpeace Indonesia.

Mereka juga menyiapkan sound system, mengenakan beragam atribut dan bendera Palestina. Mereka juga membawa poster yang berisi permintaan kepada Israel untuk menghentikan genosida. Aksi juga dibarengi dengan beberapa orasi dari kelompok tersebut. 

Dalam video yang dibagikan akun Instagram @jakarta.terkini, mereka menempelkan foto Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu bersama dengan poster ilustrasi ‘All Eyes in Rafah’. Masa juga menuliskan bebaskan Palestina di pembatas beton seberang Kedubes AS. 

Tak menyurutkan semangat mereka, aksi di depan Kantor Kedubes Amerika Serikat tersebut dilanjutkan pada Sabtu, 1 Mei 2024. Kedatangan mereka di hari kedua ini untuk menggelar aksi bela Palestina yang kini bertajuk ‘All Eyes on Rafah’. 

Massa aksi menggambar karya dan juga menuliskan beberapa kalimat menyuarakan kemarahan mereka terhadap Israel. Setelah itu, mereka juga memasang karya tersebut di pembatas beton bersampingan dengan poster unjuk rasa yang lain. 

Selain itu, pihak kepolisian juga diterjunkan untuk mengawal Aksi Solidaritas Palestina yang digelar di depan Kantor Kedutaan Besar Amerika Serikat (AS) di Jalan Medan Merdeka Selatan dengan mengerahkan sebanyak 1.120 personel. 

Massa Gelar Aksi Solidaritas Bela Palestina di Depan Kedubes Amerika <b>(Pixabay)</b> Massa Gelar Aksi Solidaritas Bela Palestina di Depan Kedubes Amerika (Pixabay)

"Kami imbau kepada para peserta Aksi Bela Palestina untuk memperhatikan hak-hak masyarakat lainnya," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro di Jakarta, Sabtu, 1 Mei 2024 dilansir dari Antara. 

Dia menegaskan siap mengawal dan mengamankan Aksi Solidaritas untuk Palestina yang dilaksanakan warga dari berbagai daerah di sekitar DKI Jakarta. Selain itu, ia mengatakan, melakukan rekayasa lalu lintas akan tetapi bersifat situasional tergantung kondisi di lapangan.

"Jika eskalasi meningkatkan akan kita tutup Jalan Merdeka Selatan, arus lalu lintas akan kita alihkan," tuturnya.

Untuk itu, dia mengimbau untuk masyarakat yang akan melintas di depan Kedutaan Besar (Kedubes) AS di Jalan Merdeka Selatan agar mencari jalan alternatif lainnya. Susatyo juga mengimbau kepada para peserta Aksi Solidaritas untuk Palestina agar memperhatikan hak-hak masyarakat lainnya dan tertib dalam menyampaikan pendapat dimuka umum.

"Sehingga aturan dalam Undang-Undang Penyampaian Pendapat di Muka Umum harap di patuhi," ujarnya.

Ia juga telah membekali seluruh personel yang terlibat pengamanan untuk selalu bertindak persuasif, tidak terprovokasi, mengedepankan negosiasi, pelayanan serta humanis. Bahkan, kata Susatyo, anggota yang ikut mengawal aksi tersebut tidak ada yang membawa senjata api.

"Perintah dan kendali dari saya sebagai Kapamwil, tidak ada gerakan tambahan yang bersifat pribadi. Layani Saudara kita yang akan menyampaikan pendapatnya dengan tulus ikhlas dan humanis," katanya.


x|close