Sepeda Motor Ringsek Teribat Kecelakaan Mengerikan di Cikampek

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 16 Jan 2025, 12:35
thumbnail-author
Adiansyah
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Kecelakaan motor di Cikampek Kecelakaan motor di Cikampek (Instagram @karawang_kekinian)

Ntvnews.id, Karawang - Telah terjadi kecelakaan lalu lintas yang melibatkan dua sepeda motor di Jalan Jomin, Cikampek, pada Kamis, 16 Januari 2025 pagi.

Insiden ini sempat mengakibatkan kemacetan di jalur tersebut, meskipun tidak ada korban jiwa yang dilaporkan.

Baca Juga: 1 Orang Tewas Mengenaskan Saat Kecelakaan Truk di Jalur Pantura Indramayu

Informasi ini dibagikan lewat unggahan akun Instagram @karawang_kekinian, memperlihatkan kondisi sepeda motor yang mengalami kerusakan cukup parah.

Kecelakaan motor di Cikampek <b>(Instagram @karawang_kekinian)</b> Kecelakaan motor di Cikampek (Instagram @karawang_kekinian)

"Breaking News.Telah Terjadi Lakalantas Adu Banteng (Motor dan Motor) di Jalan Jomin Cikampek. Kamis, 16 Januari 2025 pagi," tulis keterangan postingan. 

Baca Juga: Ngeri! Kecelakaan Maut Bus Pariwisata Hantam Sepeda Motor Sampai Terjepit di Kota Batu

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Namun, kedua pengendara mengalami luka-luka ringan hingga sedang.

x|close