Anggota DPR PDIP: Retreat Kepala Daerah Dibutuhkan

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 11 Feb 2025, 17:50
thumbnail-author
Moh. Rizky
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Deddy Sitorus Deddy Sitorus (ANTARA)

Ntvnews.id, Jakarta - Anggota Komisi II DPR RI Deddy Sitorus menanggapi penyelenggaraan retreat kepala daerah di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah, seperti halnya para anggota Kabinet Merah Putih. Menurut dia, retreat kepala dibutuhkan.

Agar, para kepala daerah mengetahui visi Presiden Prabowo Subianto secara langsung, sehingga bisa menjalankan program pemerintah pusat.

Menurut Deddy, banyak program pemerintah pusat yang berimplikasi kepada daerah, seperti efisiensi anggaran, sampai makan bergizi gratis (MBG).

"Kan semua perlu supaya ada, nanti tentu ada implikasinya terhadap belanja daerah kan," ujar Deddy di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 11 Februari 2025.

Deddy menyerahkan penilaian ke masyarakat, apakah retreat kepala daerah sejalan dengan kebijakan efisiensi anggaran oleh Presiden Prabowo Subianto.

"Kalian melihat sendiri saja apa itu efisien atau nggak," ucapnya.

Diketahui, Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya Sugiarto menyebut para kepala daerah setelah dilantik di Jakarta pada 20 Februari 2025, akan menjalani retreat di kompleks Akmil. Pembekalan atau retreat itu digelar pada 21-28 Februari 2025. Saat ini sedang dipersiapkan 189 tenda yang dipasang untuk 481 bupati dan wali kota serta 33 gubernur.

x|close