Momen Rahmat Mirzani Djausal Bacakan Pancasila di HUT Gerindra

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 15 Feb 2025, 10:57
thumbnail-author
Adiansyah
Penulis
thumbnail-author
Ramses Manurung
Editor
Bagikan
Rahmat Mirzani Djausal Rahmat Mirzani Djausal (Dok: NTVNews.id)

Ntvnews.id, Jakarta - Kader Partai Gerindra yang juga Gubernur Lampung terpilih Rahmat Mirza ditugaskan untuk menjadi pembaca Pancasila pada HUT ke-17 Partai Gerindra yang diselenggarakan di Sentul, Bogor, Jawa Barat pada Sabtu 15 Februari 2025.

Mirza membacakan Pancasila lengkap dengan semua sila-silanya. Namun pada live streaming yang disiarkan langsung oleh YouTube Gerindra TV, tayangan Mirza membacakan Pancasila ada yang terpotong.

Tepatnya sila ke-4 yang tidak ditayangkan oleh live tersebut diduga karena gangguan jaringan. Sehingga tayangan hanya memperlihatkan Mirza membaca sila ke-3 lanjut penutup sila ke-5.

Sebelumnya, HUT Partai Gerindra dihadiri oleh Presiden Prabowo Subianto, Wakil Presiden Gibran Rakabuminh Raka, Presiden ke-7 Jokowi, Menteri Kabinet merah putih, Ketua Umum Partai politik dan perwakilan kader Gerindra dari seluruh daerah.

x|close