Masinton Ceritakan Isi Pembicaraan dengan Prabowo Saat Pelantikan

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 20 Feb 2025, 17:04
thumbnail-author
Akbar Mubarok
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Bupati Tapanuli Tengah Masinton Pasaribu (dua kanan) menjawab pertanyaan wartawan saat dia ditemui setelah acara pelantikan kepala daerah serentak di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (20/2/2025). Bupati Tapanuli Tengah Masinton Pasaribu (dua kanan) menjawab pertanyaan wartawan saat dia ditemui setelah acara pelantikan kepala daerah serentak di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (20/2/2025). ((Antara) )

Ntvnews.id, Jakarta - Bupati Tapanuli Tengah periode 2025–2030, Masinton Pasaribu, menceritakan percakapan singkat dengan Presiden Prabowo Subianto usai acara pelantikan kepala daerah serentak di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, 20 Februari 2025.

Masinton mengatakan bahwa Presiden sempat menyapa dirinya dengan pujian saat berjalan menyusuri barisan kepala daerah yang baru dilantik. 

"Presiden tadi menyapa, 'Masinton kamu hebat sekali'. Saya jawab, 'Siap Presiden.' Lalu beliau tanya, 'Di Kabupaten mana?' Saya jawab, 'Di Tapanuli Tengah,'" ujar Masinton.

Baca Juga: Bobby Nasution Siap Digembleng dan Terima Materi di Retret Magelang

Dalam kesempatan yang sama, Masinton juga berbicara mengenai perbincangannya dengan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, yang mengucapkan selamat kepadanya. Masinton pun membalas ucapan terima kasih. 

"Beliau menyampaikan ucapan selamat, dan saya juga mengucapkan terima kasih. Kami saling menyapa," jelas Masinton.

Pada acara pelantikan, Presiden Prabowo secara resmi melantik 961 kepala daerah, yang terdiri dari 33 gubernur dan wakil gubernur, 363 bupati dan wakil bupati, serta 85 wali kota dan wakil wali kota, di Istana Kepresidenan Jakarta. 

Baca Juga: Bang Doel Gantikan Pramono Pimpin Jakarta Selama Retret Akmil di Magelang

Dalam pidatonya, Presiden menekankan bahwa pelantikan serentak ini merupakan sebuah peristiwa bersejarah karena untuk pertama kalinya dalam sejarah Indonesia, 961 kepala daerah dilantik secara serentak di Istana Merdeka.

"Ini adalah momen bersejarah, pertama kali di negara kita, melantik 33 gubernur dan wakil gubernur, 363 bupati dan wakil bupati, 85 wali kota dan wakil wali kota, dengan total 961 kepala daerah dari 481 daerah," kata Presiden Prabowo.

Lebih lanjut, Presiden menyampaikan bahwa peristiwa ini mencerminkan besarnya bangsa Indonesia, yang kini menjadi negara keempat dengan jumlah penduduk terbesar di dunia.

Presiden juga menyampaikan pentingnya demokrasi yang hidup dan dinamis di Indonesia.

Baca Juga: Wisata Gunung Tidar Akan Tetap Dibuka untuk Umum Saat Retret Kepala Daerah

Di akhir pidatonya, Presiden mengingatkan para kepala daerah dan wakil kepala daerah tentang tugas mereka sebagai pelayan rakyat.

"Saudara adalah pelayan rakyat. Saudara harus membela dan menjaga kepentingan rakyat. Kita harus berjuang untuk perbaikan hidup mereka. Itu adalah tugas kita," tegas Presiden. 

Setelah acara pengambilan sumpah, Presiden Prabowo menyalami satu per satu kepala daerah yang baru dilantik, diikuti oleh Wakil Presiden Gibran, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, serta pejabat negara lainnya.

(Sumber: Antara) 

x|close