Hotman Paris Minta Ahok Minta Maaf hingga Kembalikan Gaji Komisaris Utama Pertamina

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 2 Mar 2025, 10:48
thumbnail-author
Adiansyah
Penulis
thumbnail-author
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Hotman Paris Hotman Paris (NTVNews)

Ntvnews.id, Jakarta - Pengacara kondang Hotman Paris memberikan respons tegas terhadap pernyataan yang disampaikan oleh Komisaris Utama Pertamina, Basuki Tjahja Utama alias Ahok terkait korupsi bahan bakar minyak oplosan.

Dalam video yang dibagikan Hotman di akun Instagram pribadinya, @hotmanparisofficial, Hotman meminta Ahok berhenti bersikap ngotot di media sosial.

Menurut dia, alangkah baiknya jika Ahok mengungkap permintaan maaf ke masyarakat Indonesia terkiat korupsi yang dilakukan jajaran direksi Pertamina.

"Hai Ahok, Ahok. Saya lagi di Singapura, panas lihat gaya lo ngotot-ngotot disemua medsos. Kamu kan komisaris, apalagi komisaris utama dengan gaji miliaran di Pertamina," kata Hotman, dikutip Minggu, 2 Maret 2025.

Mantan Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok hadir memenuhi panggilan pemeriksaan penyidik di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Kamis 9 Januari 2025. <b>((Antara))</b> Mantan Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok hadir memenuhi panggilan pemeriksaan penyidik di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Kamis 9 Januari 2025. ((Antara))

"Tugas komirasis adalah termasuk mengawasi pelanggaran sekecil apapun, apalagi ini mega pelanggaran. Benar-benar pelanggaran yang sangat besar," sambung dia.

"Sekiranya pun kamu tidak tahu, setidaknya kau karus mengatakan minta maaf kepada publik, terlepas dari apakah kau bersalah atau tidak," kata Hotman lagi.

Hotman Paris menegaskan, tugas dari seorang komisaris salah satunya ialah mengawasi dengan baik, termasuk soal pelanggaran-pelanggaran.

"Tapi gayamu itu ngotot-ngotot. Aduh, Ahok, Ahok kamu. Malu dong itu tugas kamu komisaris. Komisaris itu digaji untuk mengawasi bahkan pencurian satu sen pun, ya itu juga tak boleh luput dari pengawasan komisaris," terang dia.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Dr. Hotman Paris SH M.Hum (@hotmanparisofficial)

"Ini contoh, apalagi ini mega proyek, kalaupun kamu tidak tahu atau tidak bersalah setidaknya kau mengatakan 'saya mengucapkan turut bersalah' atau minta maaf kepada masyarakat Indonesia," ungkapnya.

Tak hanya itu, Hotman Paris juga menyarankan supaya Ahok mengembalikan semua gaji yang telah diterima sebagai jabatan komisaris.

"Lebih jantan lagi kalau kau mengembalikan semua gajimu. Ahok Ahok jangan ngotot kamu, emang lo siapa sih, siapa lo di Indonesia ini, ngotot kayak apa lo, lo gak ada apa-apanya kok," pungkas Hotman.

TERKINI

Load More
x|close