Pramono Anung Instruksikan SDA Buka Pintu Air Manggarai

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 4 Mar 2025, 20:30
thumbnail-author
Adiansyah
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Pramono Anung Pramono Anung (Ntvnews.id/ Adiansyah)

Ntvnews.id, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, mengambil langkah cepat dalam mengatasi banjir yang melanda sejumlah wilayah. Ia menginstruksikan Dinas Sumber Daya Air (SDA) untuk membuka Pintu Air Manggarai, Menteng, Jakarta Selatan, guna mengurangi volume air dan mengalirkannya dengan lebih optimal.

Saat meninjau lokasi pada Selasa, 4 Maret 2025, Pramono mengungkapkan bahwa pembukaan pintu air ini diarahkan ke Sungai Ciliwung Lama. Salah satu pintu air dibuka penuh dengan ketinggian 175 cm untuk mengurangi tekanan air yang mengarah ke wilayah timur Ciliwung, yang saat ini sudah memiliki beban air yang cukup tinggi.

"Jadi, yang kita buka yang ke arah (Sungai) Ciliwung Lama, dioperasikan satu pintu dibuka penuh setinggi 175 cm," kata Pramono.

Pada Selasa sore, tinggi muka air di Pintu Air Manggarai tercatat mencapai 850 cm, masuk dalam kategori siaga dua. Untuk mengantisipasi kondisi ini, Gubernur juga menginstruksikan agar beberapa pintu air lainnya turut dibuka.

Pramono Anung <b>(Ntvnews.id/ Adiansyah)</b> Pramono Anung (Ntvnews.id/ Adiansyah)

Tidak hanya Pintu Air Manggarai, Pramono juga memerintahkan pembukaan pintu air yang mengarah ke Kanal Banjir Barat (KBB) dan Masjid Istiqlal.

"Ke arah Kanal Banjir Barat dioperasikan tiga pintu dibuka setinggi 800 cm. Kemudian air ke Istiqlal dioperasikan dua pintu dan untuk itu dijaga dan kami menjamin Istiqlal tidak akan banjir," imbuhnya.

Jika kondisi air masih terus meningkat, Pramono menyatakan pihaknya siap membuka pintu air lainnya secara bertahap, terutama yang mengarah ke objek vital. Namun, ia memastikan bahwa langkah ini tidak akan menyebabkan banjir di daerah-daerah strategis Jakarta.

Selain membuka pintu air, Dinas SDA DKI Jakarta juga diinstruksikan untuk mengaktifkan 500 pompa air yang tersebar di sekitar 200 titik di seluruh wilayah ibu kota. Langkah ini bertujuan mempercepat pembuangan air ke laut dan meminimalkan risiko genangan yang lebih luas.

x|close