Ntvnews.id, Jakarta - Jalan di sekitar jembatan Kemang Pratama, Kota Bekasi, Jawa Barat, mengalami kerusakan parah setelah diterjang banjir besar yang melanda kawasan tersebut kemarin. Akibat amblesnya jalan ini, kendaraan tidak dapat melintas menuju jembatan.
Terlihat lubang besar di Jalan Kemang Pratama Raya yang disebabkan oleh jalan yang amblas. Jalan ini biasanya menjadi akses utama bagi warga yang ingin masuk ke Kompleks Kemang Pratama dari arah Jalan Pekayon Raya.
Jalan di kawasan tersebut mengalami kerusakan yang diduga disebabkan oleh derasnya arus Kali Bekasi yang mengikis bagian bawahnya. Akibat kejadian ini, kondisi jalan semakin memburuk dan berpotensi membahayakan para pengguna.
Jembatan yang terdampak memiliki peran penting sebagai jalur penghubung bagi masyarakat yang bepergian dari Jatiasih dan Pekayon menuju Perumahan Kemang Pratama. Dengan adanya kerusakan ini, arus mobilitas warga pun dapat terganggu.
View this post on Instagram
"Sudah dilaporkan ke tingkat pimpinan," kata Kanit Lantas Polsek Rawa Lumbu Suradi dalam keterangannya yang dilansir pada Rabu, 5 Maret 2025.
Lubang yang terbentuk akibat amblesnya jalan ini dipenuhi oleh bebatuan serta tanah yang tergerus arus deras sungai. Selain itu, terlihat pula beberapa pipa dan tumpukan kabel yang tersingkap di dalam lubang tersebut.
Ketinggian air sungai di sekitar lokasi kejadian masih terpantau cukup tinggi. Warga yang hendak keluar maupun masuk ke kompleks harus mencari jalur alternatif dengan menggunakan jembatan lain.
Situasi lalu lintas di sekitar kawasan ini tetap berjalan lancar. Beberapa warga tampak berhenti untuk menyaksikan kondisi jalan yang amblas, bahkan ada yang mengabadikan momen tersebut dengan mengambil foto atau video.
Banjir besar yang menyebabkan kejadian ini terjadi di Bekasi pada Selasa, 4 Maret 2025. Peristiwa ini dipicu oleh luapan air sungai yang tidak mampu menampung derasnya curah hujan yang mengguyur wilayah Jabodetabek sepanjang malam.