Pesawat Airfast Tergelincir di Bali, 31 Penerbangan Terdampak!

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 8 Mar 2025, 13:31
thumbnail-author
Alber Laia
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Ilustrasi pesawat Airfast. Ilustrasi pesawat Airfast. (Instagram)

Ntvnews.id, Jakarta - Pada Sabtu, 8 Maret 2025, sebuah insiden terjadi di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, ketika sebuah pesawat kecil tergelincir saat mendarat.

Hal ini diketahui melalui unggahan di Instagram, dimana kejadian ini menyebabkan gangguan operasional bandara, namun pihak berwenang segera menangani situasi tersebut.

Baca Juga: Lagi, Penumpang Tantrum Paksa Buka Pintu Darurat Pesawat

Pesawat yang terlibat dalam insiden ini adalah milik maskapai Airfast Indonesia, sebuah perusahaan penerbangan yang dikenal melayani rute ke kawasan perintis dan sering digunakan oleh karyawan atau keluarga PT Freeport Indonesia.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh INFO DENPASAR (@infodenpasar)

Airfast Indonesia telah beroperasi sejak tahun 1971, awalnya sebagai operator helikopter kecil yang melayani industri minyak dan gas serta pertambangan. Seiring waktu, perusahaan ini memperluas layanannya ke pengangkutan kargo, evakuasi medis, dan penerbangan khusus perusahaan.

Akibat insiden ini, sebanyak 31 penerbangan di Bandara I Gusti Ngurah Rai terdampak. Beberapa penerbangan mengalami keterlambatan, sementara yang lain dialihkan ke bandara terdekat.

Pihak berwenang bandara bekerja keras untuk meminimalkan dampak terhadap penumpang dan memastikan keselamatan serta kenyamanan mereka.

x|close