Prabowo: Satu-satunya Jalan Menuju Keberhasilan Suatu Negara Adalah Pendidikan

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 13 Mar 2025, 18:40
thumbnail-author
Deddy Setiawan
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Prabowo Subianto Prabowo Subianto (NTV)

Ntvnews.id, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menegaskan bahwa pendidikan menjadi prioritas utama dalam alokasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Indonesia.

Dalam pidatonya di acara peluncuran mekanisme baru penyaluran tunjangan guru ASN daerah langsung ke rekening penerima, Presiden menekankan bahwa pendidikan adalah landasan utama dalam mewujudkan kesejahteraan dan kemakmuran bangsa.

"Sesungguhnya, dalam pembangunan suatu bangsa, nation-building, satu-satunya jalan menuju keberhasilan suatu negara, keberhasilan suatu bangsa, pada dasarnya adalah pendidikan," ujarnya, Kamis, 13 Maret 2025.

Presiden juga membandingkan kebijakan anggaran Indonesia dengan beberapa negara lain yang lebih memprioritaskan sektor pertahanan. Ia menyebut bahwa Amerika Serikat dan India menempatkan anggaran pertahanan di posisi teratas karena faktor geopolitik dan keamanan.

Baca Juga: Prabowo: Jangan Kira Jadi ASN Hidup Enak dan Seenaknya, Harus Kerja Layani Rakyat

"Banyak negara karena merasa terancam, karena masalah geopolitik, karena merasa persaingan keras dengan bangsa-bangsa lain, justru menempatkan pertahanan di posisi paling atas APBN-nya. Itu Amerika Serikat, India, pertahanan nomor 1," katanya.

Ia menegaskan bahwa dalam APBN Indonesia, pendidikan menempati posisi utama dalam anggaran pembiayaan dan belanja nasional, berbeda dengan banyak negara lain yang tidak menempatkan pendidikan sebagai prioritas tertinggi.

Presiden juga menyoroti kebijakan India, yang dengan jumlah penduduk sangat besar, menempatkan pertahanan sebagai anggaran terbesar, diikuti oleh alokasi dana untuk makanan bergizi bagi rakyatnya, sebelum sektor pendidikan dan lainnya.

Baca Juga: THR ASN, Prabowo: Semoga Bisa Bantu Kebutuhan Selama Mudik dan Libur Lebaran

Lebih lanjut, Prabowo menegaskan bahwa pemerintah saat ini fokus pada penciptaan sistem pendidikan yang berkualitas dengan alokasi anggaran yang tepat.

Selain itu, ia menyoroti tantangan besar dalam pengelolaan anggaran pendidikan, yakni praktik korupsi dan kebocoran dana. Oleh karena itu, pemerintah berkomitmen untuk memperbaiki sistem agar setiap rupiah yang dialokasikan benar-benar digunakan secara optimal bagi kesejahteraan rakyat.

Acara ini dihadiri oleh berbagai pejabat tinggi negara, anggota DPR, kepala daerah, serta perwakilan guru dari berbagai daerah di Indonesia, baik yang hadir langsung maupun melalui video conference.

x|close