Ntvnews.id, Jakarta - Beredar video nahas yang menunjukan video kakek potong rumput di Cikarang, Jawa Barat sedang mengeluhkan motornya hilang dibawa maling.
Menurut penjelasan sang kakek, kunci motor miliknya itu diamankan di saku celana si kakek dan ia terlihat kebingungan saat mengetahui motor kesayangannya sudah hilang.
"Kuncinya dibawa, di kunci stang sama saya," tutur si kakek pemilik motor dalam video yang diunggah Instagram @infobekasi.coo, 16 Maret 2025.
Menurut keterangan video yang beredar kendaraan sepeda motor milik pemotong rumput itu yakni Beat Street
"Baru saja kehilangan satu unit sepeda motor Beat Street di kawasan Cikarang Pusat," kata pria yang merekam video tersebut.
Melihat reaksi kebingungan dan terpancar raut sedih dari wajah si kakek pemotong rumput, netizen pun ikut prihatin dan mendoakan agar rezeki si kakek bisa berlimpah. Tak banyak netizen yang ikut menandai Willie Salim untuk memberikan bantuan motor pengganti untuk si kakek.
"Ka @willie27_ tolong bantu si bapak ini," katanya.
"Ya Allah kakek moga diganti rezekinya berlimpah yah sama Allah," sambungnya.
"Tega banget, semoga dapat ganti yang lebih ya pak," pungkas netter.