Ntvnews.id, Jakarta - Masyarakat pecinta polisi Indonesia mengutuk keras kasus penembakan yang menewaskan tiga anggota Polres Way Kanan.
Untuk diketahui, sebanyak tiga anggota Polres Way Kanan gugur saat menggerebek lokasi perjudian sabung ayam di Kampung Karang Manik, Kecamatan Negara Batin, Kabupaten Way Kanan, Provinsi Lampung, Senin, 17 Maret 2025.
Kejadiannya sekira pukul 16.50 WIB. Tiga anggota kepolisiaan itu salah satunya Kapolsek Negara Batin Iptu Lusiyanto, Bripka Petrus, dan Bripda Ghalib. Mereka terkena luka tembak di bagian kepala yang dilakukan oleh orang tak dikenal.
Berikut pernyataan lengkap Zandre Badak, Masyarakat pecinta polisi Indonesia. Kami, Masyarakat Pecinta Polisi Indonesia, mendukung penuh supremasi hukum dan menegaskan bahwa tidak boleh ada impunitas bagi pelaku pembunuhan terhadap aparat yang sedang bertugas.
Tragedi gugurnya tiga anggota Polri di Way Kanan bukan hanya sekadar insiden, tetapi cerminan betapa beraninya oknum-oknum tertentu menantang hukum. Polri tidak boleh dibiarkan berjuang sendirian! Negara harus memastikan bahwa penegakan hukum berjalan adil dan tidak tebang pilih, serta menjamin keamanan aparat yang bertugas melindungi masyarakat.
Kami juga mengingatkan bahwa dalam suasana bulan suci Ramadan, Polri sedang menjalankan tugas mulia memberantas perjudian yang jelas-jelas diharamkan dalam agama dan merusak moral masyarakat. Maka, pembunuhan terhadap insan Bhayangkara yang berjuang di jalan kebaikan ini adalah kejahatan yang mencederai nilai-nilai keadilan dan ketertiban.
"Sebagai masyarakat kami berhak menuntut dan berharap agar pelaku dijatuhkan hukuman mati terlepas ada unsur perencanaan atau tidak, karena pembunuhan terswbut dilakukan sangat keji dan sadis", tandasnya.
Kami menuntut agar: 1). Pelaku dihukum seberat-beratnya sesuai hukum pidana umum, bukan sekadar disiplin internal.
2). Negara memberikan perlindungan maksimal bagi aparat penegak hukum yang sedang menjalankan tugasnya.
3). Seluruh elemen masyarakat, termasuk tokoh agama, akademisi, dan ormas, turut bersuara mendukung Polri dalam menjaga ketertiban dan menegakkan hukum.
Kami percaya, Polri tetap menjadi benteng keadilan yang tidak akan gentar menghadapi upaya delegitimasi dan serangan dari pihak manapun.