Mahasiswa Kepung Gedung DPR, Hancurkan Berbagai Sudut Gerbang Pancasila

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 20 Mar 2025, 15:04
thumbnail-author
Moh. Rizky
Penulis
thumbnail-author
Beno Junianto
Editor
Bagikan
Brimob berupaya padamkan api yang dinyalakan mahasiswa di Gerbang Pancasila DPR. (NTVNews.id) Brimob berupaya padamkan api yang dinyalakan mahasiswa di Gerbang Pancasila DPR. (NTVNews.id)

Ntvnews.id, Jakarta - Mahasiswa mengepung Gedung DPR RI. Ini buntut disahkannya Undang-Undang TNI yang baru atau hasil revisi oleh DPR dalam rapat paripurna, pada hari ini, Kamis, 20 Maret 2025. 

Mahasiswa pendemo berkumpul di dua pintu masuk Gedung DPR, yakni di Gerbang Pancasila dan gerbang utama.

Kericuhan terjadi di Gerbang Pancasila. Mahasiswa membakar ban dan melakukan perusakan terhadap bagian-bagian yang ada pada gerbang tersebut.

Saat api dipadamkan oleh sejumlah petugas dari Brimob, anggota Polri itu dilempari batu oleh pendemo dari balik gerbang. Selain itu, pendemo terus melempari batu ke arah dalam Gedung DPR. Massa juga memecahkan kaca bangunan di sekitar lokasi.

Papan nama DPR yang terpajang di bagian depan Gerbang, juga dihancurkan. Termasuk videotron yang massa lempari dengan batu.

Pendemo juga menghancurkan keramik yang terpasang pada tembok Gerbang Pancasila, untuk selanjutnya dilemparkan ke berbagai arah.

Hingga kini polisi masih bersiaga. Belum ada tindakan berarti, seperti pembubaran aksi anarkis dan vandalisme massa.

Mahasiswa merusak papan nama Gedung DPR RI. (NTVNews.id) Mahasiswa merusak papan nama Gedung DPR RI. (NTVNews.id)

Sejumlah kendaraan anti huru-hara disiagakan. Pasukan dari kepolisian juga bersiaga, walaupun belum ada upaya serius yang dilakukan. 

x|close