Polisi Tangkap Pelaku Pembakaran 11 Rumah Kos di Jayapura karena Cemburu

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 21 Mar 2025, 09:15
thumbnail-author
Adiantoro
Penulis & Editor
Bagikan
Pelaku diduga membakar kos-kosan tersebut akibat cemburu terhadap pacarnya. Pelaku diduga membakar kos-kosan tersebut akibat cemburu terhadap pacarnya.

Ntvnews.id, Jakarta - Ditreskrimum Polda Papua berhasil menangkap pelaku pembakaran yang menghanguskan 11 unit rumah kos di kawasan Abepura, Kota Jayapura.

Pelaku diduga membakar kos-kosan tersebut akibat cemburu terhadap pacarnya, Maya Trisulawati, yang diduga selingkuh dan tinggal di salah satu kos tersebut.

Tim Resmob Jatanras Ditreskrimum Polda Papua berhasil menangkap pelaku tindak pidana pembakaran yang terjadi di Jalan Flamboyan Kotaraja, Kelurahan Vim, Kecamatan Abepura, Kota Jayapura, yang terjadi pada Jumat, 14 Maret 2025 sekira pukul 12.00 Wit.

Pelaku berinisial YT diamankan pada Selasa, 18 Maret 2025, sekira pukul 13.30 Wit saat bersembunyi disalah satu kosan milik temannya yang beralamat di Tanah Hitam, Kelurahan Asano, Kecamatan Abepura, Kota Jayapura.

Pembakaran tersebut dipicu oleh rasa cemburu pelaku terhadap pacarnya yang diduga berselingkuh dan tinggal di kos tersebut. 

Dalam kondisi terpengaruh alkohol, pelaku nekat menyiramkan bahan bakar minyak ke salah satu unit kos, yang menyebabkan api cepat membakar 11 petak kos.

Saat ini, pelaku sudah ditetapkan sebagai tersangka dan akan dikenakan Pasal 187 ayat 1 dan 2 KUHP tentang kejahatan yang mendatangkan bahaya bagi keamanan umum (pembakaran) dengan ancaman hukuman penjara hingga 15 tahun.

"Pelaku, Yandi Tuhadi alias Yandi, melakukan pembakaran 11 tempat tinggal dengan cara menyiramkan bahan bakar minyak. Pembakaran ini dipicu oleh rasa cemburu pelaku," ujar Kombes Pol. Achmad Fauzi, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Papua, seperti diberitakan Nusantara TV dalam program NTV Tonight, Kamis, 20 Maret 2025.

Api baru berhasil dipadamkan setelah petugas pemadam kebakaran dari Pemkot Jayapura bekerja keras dengan menggunakan seluruh unit mobil pemadam kebakaran yang tersedia.

x|close