Ntvnews.id, Jakarta - Seorang pengendara sepeda motor tewas dalam kecelakaan maut yang terjadi di tanjakan depan SD Telaga Asih, Cikarang Barat, Bekasi, pada Jumat, 21 Maret 2025 sekitar pukul 08.00 WIB. Korban diketahui mengendarai motor Honda Scoopy dengan nomor plat R 5257 CAC.
Menurut informasi sementara, kecelakaan terjadi saat korban melaju dari arah Tambun menuju Cikarang, Bekasi. Namun, hingga kini pihak kepolisian belum dapat memastikan kronologi kejadian maupun identitas lengkap korban.
Sejumlah petugas kepolisian dibantu warga setempat dan tim ambulans segera melakukan evakuasi korban. Berdasarkan keterangan dari beberapa saksi mata, korban diduga terlindas truk yang melintas di lokasi kejadian.
View this post on Instagram
"Telah terjadi lakalantas di wilayah Cikarang Barat, tepatnya di dekat pom bensin, dekat Cibitung," ujar salah satu warga yang merekam video di tempat kejadian.
Hingga berita ini diturunkan, aparat kepolisian masih melakukan olah TKP untuk mengumpulkan informasi lebih lanjut mengenai penyebab kecelakaan. Kendaraan yang terlibat dalam insiden ini juga digunakan sebagai barang bukti.
Kecelakaan tragis ini sempat membuat arus lalu lintas di sekitar lokasi macet parah. Pihak kepolisian mengimbau kepada masyarakat untuk tetap berhati-hati dalam berkendara, terutama di area tanjakan yang rawan kecelakaan.
Informasi lebih lanjut mengenai identitas korban dan kronologi kejadian akan segera diperbarui setelah penyelidikan selesai dilakukan.