Ntvnews.id, Jakarta - Seorang pria tewas dihantam truk saat akan membeli makan untuk sahur pada Sabtu dini hari, 22 Maret 2025. Nyawanya tak tertolong setelah menderita di bagian kepala dan badannya.
Akibat kecelakaan lalu lintas tersebut pengendara sepeda motor M mengalami cedera pada bagian kepala dan meninggal dunia di TKP kemudian dibawa ke RSUP Fatmawati untuk dilakukan visum et repertum. Sedangkan penumpang ESW mengalami luka lecet pada tangan kanan, memar pada bagian kepala dan kaki kanan.
View this post on Instagram
Kecelakaan itu melibatkan dump truk yang dikemudikan AM (38) dan sepeda motor jenis sekuter yang dikemudikan M dan istrinya berinisial ESA (45).
Dikutip dari infopondokcabe, Kanit Gakkum Satlantas Polres Tangsel, Ipda Marulloh membenarkan peristiwa tersebut. Kata dia, satu orang pengendara sepeda motor berinisial M (45) meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP) akibat mengambil luka di kepala.
Diduga AM kurang konsentrasi sehingga kendaraan yang dikemudikannya membentur sepeda motor yang dikendarai M yang sedang berhenti ditepi jalan hingga terjadi kecelakaan lalu lintas.