Ntvnews.id, Jakarta - Salah satu mesin pengisian BBM di salah satu SPBU di Kota Cilegon, Banten, terbakar hebat, pada Senin (10/6/2024) sore.
Kebakaran terjadi lantaran pengendara mobil lalai melaju saat proses pengisian BBM masih berlangsung. Rekaman CCTV memperlihatkan detik-detik sebuah mini bus berwarna silver tengah mengisi BBM (bahan bakar minyak).
Namun, tiba-tiba kendaraan tersebut melaju padahal selang pengisian BBM atau Nozzle masih menempel di lubang tangki mobil. Alhasil, mesin pompa yang tertarik lantas jatuh hingga menimbulkan kebakaran.
Proses pemadaman api berjalan dramatis, besarnya kobaran api membuat panik sejumlah karyawan dan masyarakat yang saat itu sedang mengisi BBM dan melintas di SPBU di Jalan Ahmad Yani, Kedalemaan, Cibeber, Kota Cilegon, Banten.
Setelah mencoba beberapa kali, api akhirnya bisa dipadamkan oleh petugas dengan menggunakan alat pemadam api ringan (APAR).
Polisi yang datang langsung mengamankan lokasi dan memasang garis polisi serta akan memeriksa penanggung jawab SPBU sekaligus memanggil pengendara mobil yang menyebabkan kebakaran.
"Pada saat kejadian pemilik kendaraan sedang melakukan pengisian, tetapi belum selesai, pemilik kendaraan langsung jalan begitu saja, sehingga mengakibatkan alat pengisian tertarik dan menimbulkan percikan api," ujar Kanit Reskrim Polsek Cibeber, Ipda Ibnu Majah, seperti diberitakan Nusantara TV dalam program NTV Morning, Selasa (11/6/2024).
Dia mengungkapkan, akibat terbakarnya salah satu pulau pompa tersebut, pihak SPBU Cibeber mengalami kerugian sekitar Rp10 juta. "Kerugian kalau menurut pihak SPBU kurang lebih Rp10 juta saat ini," tukasnya.
Kendati tidak ada korban jiwa maupun kendaraan yang terbakar, dengan adanya peristiwa tersebut membuat operasioanal SPBU sementara ini ditutup.