Panglima TNI Kirim 1.090 Prajurit ke Lebanon untuk Misi Perdamaian Dunia

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 9 Apr 2025, 20:46
thumbnail-author
Katherine Talahatu
Penulis
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Editor
Bagikan
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menyampaikan amanat saat melepas Satgas Unifil Konga TA 2025 ke Lebanon di Lapangan Mabes TNI, Cipayung. Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menyampaikan amanat saat melepas Satgas Unifil Konga TA 2025 ke Lebanon di Lapangan Mabes TNI, Cipayung. (Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto secara resmi memberangkatkan 1.090 prajurit ke Lebanon pada Rabu, 9 April 2025, dalam rangka menjalankan misi perdamaian dunia.

Ribuan personel dari berbagai korps tersebut tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) Kontingen Garuda (Konga) yang akan bertugas di bawah naungan United Nations Interim Force in Lebanon (UNIFIL) pada Tahun Anggaran 2025. 

"Saya dengan penuh kebanggaan akan melepas 1.090 prajurit TNI terpilih untuk bergabung dalam Satgas TNI Kontingen Garuda yang akan bertugas dalam misi Unifil di Lebanon," kata Agus saat memberikan amanat dalam upacara pelepasan pasukan Unifil di lapangan Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur. 

Dalam amanatnya, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mengimbau seluruh personel yang tergabung dalam misi perdamaian di Lebanon untuk selalu menjaga kewaspadaan selama bertugas.

Agus menekankan bahwa tingkat kehati-hatian harus ditingkatkan mengingat situasi di wilayah tersebut tengah memanas akibat eskalasi konflik antara kelompok Hizbullah dan militer Israel.  

Baca juga: Israel Langgar Gencatan Senjata di Lebanon

"Ketegangan ini sangat berpengaruh pada wilayah Lebanon Selatan yang akan menjadi medan penugasan anda," kata Agus kepada para prajurit. 

Jenderal TNI Agus Subiyanto menegaskan pentingnya disiplin dalam menerapkan prosedur keamanan selama menjalankan misi perdamaian di Lebanon. Ia meminta seluruh personel TNI yang tergabung dalam Satgas Unifil untuk mengaplikasikan keterampilan pertahanan diri yang telah dilatih secara intensif sebelum penugasan.

Agus juga mengingatkan pentingnya pelaporan situasi di lapangan. Setiap perkembangan, sekecil apa pun, diminta untuk segera dilaporkan sebagai bagian dari upaya menjaga stabilitas dan keselamatan seluruh pasukan selama bertugas. 

"Dan yang utama dan tidak kalah penting, selalu libatkan Tuhan dalam setiap kegiatan demi menjamin keberhasilan melaksanakan tugas," tutup Agus.  

Sebagai informasi, Satgas Unifil yang diberangkatkan oleh Panglima TNI hari ini terdiri dari berbagai satuan pasukan yang terdiri dari : 

1. Satgas Batalyon Mekanis (Yonmek) TNI Konga XXIII-S Unifil
2. Satgas Force Headquarter Support Unit (FHQSU) TNI Konga XXVI-Q Unifil
3. Satgas Military Police Unit (MPU) TNI Konga XXV-Q Unifil
4. Satgas Military Community Outreach Unit (MCOU) TNI Konga XXX-O Unifil
5. Satgas Civil Military Coordination (CIMIC) TNI Konga XXX-O Unifil
6. Satgas Hospital TNI Konga XXIX-P Unifil
7. Satgas Milstaff Seceast TNI Konga Unifil 

(Sumber: Antara) 

x|close