Prabowo Ajak Turki Bersinergi Dalam Transformasi Ekonomi Indonesia

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 10 Apr 2025, 21:46
thumbnail-author
Tasya Paramitha
Penulis & Editor
Bagikan
Pidato Prabowo di Parlemen Turki. Pidato Prabowo di Parlemen Turki. (YouTube TBMM)

Ntvnews.id, Ankara - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, mengajak pemerintah Turki untuk menjalin sinergi dalam membangun perekonomian, seiring dengan upaya besar yang sedang dilakukan Indonesia untuk mentransformasi tata kelola pemerintahan menuju arah yang bebas dari korupsi.

Dalam pidato kenegaraannya yang disampaikan di Gedung Parlemen Nasional Turki, Ankara, Kamis, 10 April 2025, Prabowo menekankan pentingnya pertumbuhan ekonomi dan pemerintahan yang transparan sebagai fondasi kokoh untuk masa depan bangsa.

Baca Juga: Prabowo: Ikatan Erat Indonesia–Turki Sudah Terjalin Sejak Zaman Ottoman

"Saya sedang memimpin Indonesia menuju suatu transformasi besar. Kami ingin memajukan ekonomi kami. Kami ingin membangun pemerintahan yang bersih," ucap Presiden Prabowo di hadapan para anggota parlemen, dikutip dari video di akun YouTube TBMM - Türkiye Büyük Millet Meclisi.

Ia menegaskan bahwa mewujudkan sistem pemerintahan yang bersih dari praktik korupsi menjadi fokus utama pemerintahannya, demi meningkatkan kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia.

Dalam semangat itulah, Presiden mengajak Turki untuk mempererat hubungan kerja sama strategis lintas sektor demi kemajuan bersama.

"Inilah mengapa saya ingin lebih dekat dengan Turki. Mari bekerja sama. Saya ingin kita bersama-sama membangun kesejahteraan bangsa ini," lanjutnya.

Baca Juga: Prabowo Ungkap Kekaguman pada Sejarah Turki dan Ajak Kerja Sama Wujudkan Keadilan Global

Lebih jauh, Presiden juga menyoroti pentingnya kerja sama global yang berlandaskan keadilan dan perdamaian, sebagai bagian dari tanggung jawab bersama dua negara yang memiliki sejarah panjang dan budaya besar.

"Saya kira kita harus berjuang demi peradaban kita, supaya semua rakyat kita bisa hidup damai, hak-haknya dihormati, tanpa perlu ada campur tangan pihak lain," tutup Prabowo dalam pidatonya yang disambut hangat parlemen Turki.

x|close