Ntvnews.id, Jakarta - Presiden Turki Recep Tayyip Erdoğan menekankan pentingnya peran diplomasi dalam menghadapi dinamika dunia yang semakin terfragmentasi. Hal ini ia sampaikan dalam Keterangan Pers Bersama dengan Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto di Ankara, 10 April 2025.
“Diplomasi Forum kebersamaan kami, saya senang mengatakan bahwa ada minat yang besar yang ditunjukkan terhadap kegiatan ini yang akan diadakan dengan tema ‘mencapai diplomasi dalam dunia yang terfragmentasi’,” ujar Erdoğan.
Ia menjelaskan bahwa antusiasme yang tinggi terhadap forum-forum diplomatik yang diselenggarakan oleh Turki merupakan cerminan meningkatnya peran negara-negara berkembang dalam tatanan global baru.
Menurut Erdoğan, dunia membutuhkan pendekatan diplomasi yang inklusif dan kolaboratif agar bisa menghadapi berbagai tantangan geopolitik dan kemanusiaan yang kian kompleks.
Baca Juga: Prabowo: Saya Sedang Memimpin Indonesia Menuju Suatu Tranformasi Besar
“Minat yang sangat besar ini menunjukkan semakin pentingnya peran negara kita dalam dunia global,” tegasnya.
Presiden Erdoğan juga menyoroti pentingnya hubungan bilateral antara Turki dan Indonesia dalam mendukung arsitektur diplomasi global yang lebih adil. Ia menilai, Indonesia dan Turki, sebagai negara dengan pengaruh besar di dunia Islam, memiliki tanggung jawab moral dan strategis dalam memelopori perdamaian dan kerja sama multilateral.
“Dalam kaitan ini saya juga percaya bahwa kunjungan Presiden Subianto akan berkontribusi terhadap kerja sama bilateral dan multilateral kita,” ungkapnya.
Baca Juga: Prabowo: Ikatan Erat Indonesia–Turki Sudah Terjalin Sejak Zaman Ottoman
Lebih lanjut, Erdoğan menyampaikan harapannya agar berbagai konsultasi dan pertemuan yang telah dilakukan selama kunjungan Presiden Prabowo Subianto akan membawa manfaat bagi kedua bangsa. Ia juga mengisyaratkan bahwa kerja sama dalam bidang diplomasi, pendidikan, kebudayaan, dan pertahanan akan terus diperluas demi mencapai tatanan dunia yang lebih stabil dan setara.
“Saya berharap semua konsultasi yang dilakukan akan sama-sama menguntungkan,” tutupnya, sebelum mempersilakan Presiden Prabowo untuk memberikan pernyataan selanjutnya.