Ntvnews.id, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kembali melakukan perombakan di tubuh Korps Bhayangkara. Melalui surat telegram rahasia bernomor ST/688/IV/KEP./2025 tertanggal 13 April 2025, sebanyak 49 perwira tinggi (Pati) dan perwira menengah (Pamen) dimutasi ke berbagai jabatan strategis.
Baca Juga: Kapolri Mutasi Wakapolda NTB hingga 5 Pejabat Berpangkat Melati Tiga
Dari daftar tersebut, sejumlah nama besar ikut mengalami pergeseran posisi. Tak hanya perwira berpangkat tinggi, beberapa figur yang punya rekam jejak menarik turut menjadi sorotan. Salah satunya adalah eks ajudan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Komjen Imam Sugianto, serta Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, Irjen Rudi Setiawan, yang kini dipercaya memimpin Polda Jawa Barat.
Selain itu juga mutasi ini telah ditandatangani oleh Asisten SDM Kapolri Irjen Anwar.
Komjen Imam Sugianto, yang pernah menjadi ajudan Presiden SBY, kini menempati posisi sebagai Pati Staf Ahli Kapolri Bidang Operasi (Stampaops Polri). Penunjukan ini disebut sebagai bentuk kepercayaan Kapolri terhadap figur berpengalaman yang memahami dinamika operasional dan diplomasi institusi.
Sementara itu, Komjen Agung Setya Imam Effendi, mantan Kepala Bareskrim Polri, dimutasi sebagai Pati Bareskrim dalam rangka penugasan di luar struktur organisasi. Perwira bintang tiga ini dikenal sebagai salah satu tokoh yang punya rekam jejak panjang dalam penanganan kasus-kasus strategis di kepolisian.
Pergantian menarik juga terjadi di kepemimpinan Polda Jawa Barat. Irjen Akhmad Wiyagus yang sebelumnya menjabat Kapolda Jabar kini dimutasi sebagai Asisten Kapolri Bidang Operasi (Astamaops Kapolri). Posisi Wiyagus digantikan oleh Irjen Rudi Setiawan, yang sebelumnya menjabat sebagai Deputi Penindakan dan Eksekusi di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Selain perwira bintang tiga dan dua, sejumlah pejabat menengah juga ikut mengalami rotasi.
Berikut adalah 10 nama perwira yang masuk dalam daftar mutasi Kapolri:
- Komjen Pol Agung Setya Imam Effendi – Dimutasi sebagai Pati Bareskrim Polri (penugasan luar struktur)
- Komjen Pol Imam Sugianto – Dimutasi sebagai Pati Stampaops Polri
- Irjen Pol Akhmad Wiyagus – Diangkat sebagai Astamaops Kapolri
- Irjen Pol Rudi Setiawan – Diangkat sebagai Kapolda Jawa Barat
- Irjen Pol Aries Syarief Hidayat – Dimutasi sebagai Pati Sahli Kapolri (dalam rangka pensiun)
- Brigjen Pol Kumbul Kusdwijanto Sudjadi – Diangkat sebagai Sahlisosbud Kapolri
- Brigjen Pol Edi Ciptanto – Dimutasi sebagai Pati Divisi TIK Polri
- Brigjen Pol Riko Sunarko – Diangkat sebagai Pengembang Teknologi Informasi Kepolisian Utama Tk. II Div TIK Polri
- Kombes Pol Zulkifli – Diangkat sebagai Dosen Kepolisian Utama Tk. II Akpol Lemdiklat Polri
- Kombes Pol Aloysius Suprijadi – Diangkat sebagai Irwasda Polda Kalimantan Timur