Kardinal Suharyo Kunjungi Hasto Kristiyanto di Rutan KPK

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 14 Apr 2025, 13:49
thumbnail-author
Katherine Talahatu
Penulis
thumbnail-author
Siti Ruqoyah
Editor
Bagikan
Uskup Agung Jakarta Mgr.Ignatius Kardinal Suharyo saat membesuk Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto di Rutan Kelas 1 KPK. Uskup Agung Jakarta Mgr.Ignatius Kardinal Suharyo saat membesuk Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto di Rutan Kelas 1 KPK. (Antara)

Ntvnews.id, Jakarta - Uskup Agung Jakarta, Mgr. Ignatius Kardinal Suharyo, melakukan kunjungan ke Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto yang sedang berada di Rutan Kelas 1 KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, pada Senin, 14 April 2025.

Menurut keterangan yang diterima di Jakarta, kedatangan Kardinal Suharyo yang mengenakan pakaian batik ini terjadi sekitar pukul 10.42 WIB, di depan gerbang Rutan KPK.

Ia disambut langsung oleh Ketua DPP PDIP sekaligus tim kuasa hukum Hasto, Ronny Talapessy, beserta anggota lainnya. Mereka kemudian mempersilakan Kardinal Suharyo untuk masuk.

Setibanya di pintu masuk Rutan, Kardinal Suharyo disambut oleh keluarga Hasto yang juga tengah membesuk. Suasana penuh kehangatan terlihat saat beliau berbincang dengan keluarga Hasto. 

Setelah itu, Ronny dan tim kuasa hukum memandu Kardinal Suharyo untuk melakukan pendaftaran dan registrasi ulang sebelum mengunjungi Hasto.

Dalam kesempatan itu, salah seorang keluarga Hasto menyerahkan daun Palma kepada Kardinal Suharyo, yang diminta untuk diberkati dan diserahkan kepada Hasto. Pemberian daun Palma ini bertepatan dengan perayaan Hari Minggu Palma, yang menandai dimulainya masa Paskah bagi umat Katolik.

Sebelum memasuki ruang tunggu, Kardinal Suharyo juga sempat berbincang dengan anggota keluarga Hasto lainnya. Sekitar pukul 10.48 WIB, bersama Ronny Talapessy, beliau memasuki Rutan KPK untuk membesuk Hasto.

"Dalam rangka Paskah," ungkap Kardinal Suharyo singkat saat diwawancarai media sebelum masuk ke dalam Rutan.  

Baca juga: PN Jaksel Kabulkan Pencabutan Permohonan Praperadilan Staf Hasto Kristiyanto

Sejumlah kader PDIP dan tim kuasa hukum Hasto Kristiyanto turut hadir mendampingi Uskup Agung Jakarta, Ignatius Kardinal Suharyo, dalam kunjungannya ke Rutan KPK. Beberapa di antaranya adalah Guntur Romli, Army Mulyanto, dan lainnya.

Hingga pukul 11.20 WIB, Kardinal Suharyo masih berada di dalam Rutan KPK untuk membesuk Hasto Kristiyanto.

Kardinal Suharyo sebelumnya menjelaskan bahwa kunjungan ke rutan adalah bagian dari tugasnya sebagai pelayan umat. Ia juga menegaskan bahwa mengunjungi Hasto Kristiyanto di Rutan KPK merupakan hal yang biasa baginya.

"Pelayanan ini sudah biasa saya lakukan. Kunjungan ke Pak Hasto adalah dalam rangka tugas pelayanan itu," ungkap Kardinal Suharyo pada Jumat, 11 April 2025.

Ia menambahkan bahwa salah satu tugas utama seorang Uskup adalah melakukan kunjungan ke rumah tahanan dan lembaga pemasyarakatan (lapas).

"Salah satu tugas pelayanan saya sebagai Uskup adalah kunjungan ke rutan dan lapas yang ada di wilayah pelayanan saya di Jakarta dan Tangerang," tambahnya.

Kardinal Suharyo juga menyatakan bahwa ia akan datang ke Rutan KPK apabila diizinkan untuk membesuk Hasto. 

(Sumber: Antara)

x|close