Ntvnews.id, Jakarta - Walikota Bandung, Muhammad Farhan menegur peserta apel Satgas Anti Premanisme karena ngobrol saat dirinya sedang berbicara di depan. Hal tersebut menjadi viral di media sosial.
Melansir akun Instagram @bandungfold, Kamis 17 April 2025, saat Muhammad Farhan membuka peresmian Satgas Anti Premanisme berjalan lancar. Namun di tengah-tengah saat ia sedang berbicara ada peserta yang mengobrol.
Baca Juga: Longsor Tiba-tiba Runtuhkan Perumahan di Bogor, 2 Korban Ditemukan Kritis
Lantas sang Walikota Bandung itu menegur. Akan ketika ia melanjutkan pembukanya, masih ada yang ngobrol yang membuat ia kesal dan menyuruh untuk kedepan dengan cara mendangai peserta apel yang ngobrol.
View this post on Instagram
Setelah dibawa kedepan, peserta apel pun menyampaikan permintaan maaf kepada Muhammad Farhan dan peserta apel yang ditegur sang Walikota berjanji tidak akan mengobrol lagi ketika ia sedang berbicara.
Diketahui, Muhammad Farhan sebagai walikota dan mengikuti arahan dari Gubernur Jawa Barat untuk membuat Satgas Anti Premanisme. Hal tersebut pun ia perintahkan dengan baik.
"Premanisme bukan soal organisasi, bukan soal kelompok tertentu. Premanisme adalah perilaku intimidasi, ancaman, pemaksaan demi keuntungan pribadi. Itu bisa dilakukan siapa saja. Maka kita tidak boleh ragu untuk menindak," kata Muhammad Farhan.
"Satgas ini hadir bukan untuk mendiskreditkan siapapun, tapi untuk menegakkan ketertiban dan perlindungan warga. Ini bukan tindakan represif, tapi edukatif, agar warga Bandung hidup lebih tertib, lebih manusiawi," sambung dia.