VIDEO: Penampakan Kemacetan Parah Berjam-jam di Tanjung Priok

NTVNews - Berita Hari Ini, Terbaru dan Viral - 18 Apr 2025, 10:00
thumbnail-author
Beno Junianto
Penulis & Editor
Bagikan
Terekam truk-truk kontainer menumpuk di NPCT1 tidak bisa keluar karena macet parah pada kamis malam (17/4/2025) Terekam truk-truk kontainer menumpuk di NPCT1 tidak bisa keluar karena macet parah pada kamis malam (17/4/2025) (INSTAGRAM jkt fyp)

Ntvnews.id, Jakarta - Sebuah video memperlihatkan kemacetan dan penumpukan ratusan truk di Pelabuhan Tanjung Priok pada jumat pagi, 18 April 2025.

Ratusan truk peti kemas masih berjejer rapi terjebak kemacetan panjang untuk masuk ke kawasan Pelabuhan Tanjung Priok pada Jumat pagi.

"Saya pikir ini hari libur jadi sudah tidak macet lagi, tapi ternyata macetnya masih parah," kata salah satu sopir truk, Yusman (53) di Jakarta, Jumat.

Ia mengaku sudah tiga jam lebih terjebak di Jalan Yos Sudarso sejak pukul 04.00 WIB hingga Jumat pagi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by JAKARTA FYP (@jkt.fyp)

"Terekam truk-truk kontainer menumpuk di NPCT1 tidak bisa keluar karena macet parah pada kamis malam (17/4/2025)," tulis jkt fyp.

Netizen pun berebut berkomentar akan kemacetan parah sampai 11 jam tersebut di Kawasan Tanjung Priok.

"Dampak Kouta bebas tidak dibatasi,' tulis netizen.

"Efek long weekend ???? dan produksi baru digenjot selama seminggu ini." tulis chesstaro.

"Nyaris kejebak di priuk ???? untung ambil keputusan cepet2 keluar dari pelabuhan penumpang pagi2. Dari keluar tol sampe pelabuhan 1,5 jam itu aja subuh jam 4. Telat keluar ga kebayang horornya. Ga lama rame diberita macet parah????," tulis andre.

x|close